40 Rumah di Sangkulirang Ludes Terbakar
KUTAI TIMUR – Keganasan si jago merah kembali terjadi di Kabupaten Kutai Timur, Minggu (24/5/2015) dini hari.
Puluhan rumah penduduk yang terdapat di dua gang berbeda yakni Gang Rasidi dan Gang Hidayat di Desa Benua Baru Ilir, Kecamatan Sangkulirang, ludes terbakar.
Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Meski terjadi di tengah lelapnya tidur, warga berhasil lari keluar rumah menyelamatkan diri.
Satu unit mobil pemadam dan satu unit mobil tangki langsung dikerahkan untuk menjinakkan kobaran api di rumah penduduk yang sebagian besar terbuat dari kayu.
Bersama warga lainnya, akhirnya api berhasil dikendalikan dan tidak sampai menyeberang ke gang lainnya yang ada di sekitar lokasi tersebut.
Dari informasi yang dihimpun, kebakaran diduga akibat tegangan arus pendek atau konsleting di salah satu atap rumah warga.
Kemudian api langsung menyebar ke rumah-rumah yang berada di sekitarnya hingga meludeskan sekitar 40 rumah.
“Api pertama terlihat dari atas plafon rumah warga. Jadi kemungkinan kebakaran terjadi akibat korsleting listrik,” ujar Muhammad Dahir, seorang warga Kecamatan Sangkulirang yang dihubungi melalui telepon. [] TBK