Kebakaran Hanguskan Puskesmas Oinlasi, Enam Pasien Dievakuasi

TTS — Kantor Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Oinlasi yang terletak di Kecamatan Amanatun Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), hangus dilalap api dalam peristiwa kebakaran yang terjadi pada Senin malam (26/5/2025).

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten TTS, Ria Tahun, mengonfirmasi kejadian tersebut. Ia menjelaskan bahwa insiden bermula saat sejumlah staf Puskesmas tengah lembur menyelesaikan Surat Pertanggungjawaban (SPJ) dana Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) di ruang tata usaha lantai bawah.

“Para staf mendengar suara ledakan dari ruang kerja Kepala Puskesmas yang saat itu dalam keadaan terkunci,” ujar Ria kepada Kompas.com, Selasa (27/5/2025).

Tak berselang lama, asap pekat disusul nyala api muncul dari jendela ruang kerja yang berada di lantai II. Para staf sempat mencoba memadamkan api menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) dari lantai I, namun kesulitan karena pintu ruang tersebut terkunci rapat. Salah seorang staf bahkan terpaksa mendobrak pintu guna memadamkan api secara langsung.

Sementara itu, staf lainnya segera melakukan evakuasi terhadap pasien yang berada di Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan ruang perawatan lantai dasar. Dalam situasi darurat tersebut, enam pasien berhasil dievakuasi, termasuk dua bayi dan dua ibu pasca melahirkan.

Warga sekitar turut membantu proses pemadaman api secara manual dengan menggunakan air, hingga akhirnya api berhasil dikendalikan. Meskipun tidak ada korban jiwa, kebakaran ini menyebabkan kerugian material yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Barang-barang yang dilaporkan hangus antara lain satu unit kamera pengawas (CCTV) beserta meja, satu unit komputer, printer, infokus, kipas angin, dispenser, galon air, dan tirai jendela.

Sebagai tindak lanjut, enam pasien yang sebelumnya dirawat di Puskesmas Oinlasi telah dipindahkan ke Puskesmas Kie untuk mendapatkan perawatan medis lanjutan. Sementara itu, pihak PLN setempat turut memadamkan aliran listrik menuju bangunan Puskesmas guna mengantisipasi risiko lanjutan.

Penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak berwenang. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *