Angin Puting Beliung Landa Desa Segaran Probolinggo

Muspika Tiris bergerak cepat, Camat, Kapolsek, dan Danramil Tiris bergerak cepat membantu para korban angin puting beliung.

PROBOLINGGO, PRUDENSI.COM-Cuaca ekstrem melanda Desa Segaran, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Senin (13/10/2025) sore.

Hujan deras yang turun sekitar pukul 14.45 WIB disusul angin kencang selama kurang lebih 30 detik menyebabkan kerusakan pada puluhan rumah warga di dua dusun: Paras dan Gudang.

Menurut Kepala Desa Segaran, Budi Utomo, SE dalam peristiwa ini ada 13 rumah rusak ringan masing-masing berada di dusun Paras dan Gudang.

“Kerusakan ringan, tapi masih ada yang belum terdata dari 13 rumah yang rusak akibat peristiwa itu,”ujar Budi Utomo, kepada Prudensi.com, Selasa (14/10/2025).

Kronologi kejadiannya pada Senin 13 Oktober 2925 sekitar pukul 14.45 Wib terjadi hujan deras disertai angin puting beliung.

Menurutnya, dua dusun yang terdampak parah tepatnya Dusun Paras RT. 02/RW.03 dan Dusun Gudang RT.01.

 

“Pada dua dusun tersebut diperlukan penanganan cepat, Alhamdulillah Muspika Tiris bergerak cepat, termasuk Pak Camat, Kapolsek, dan Danramil Tiris bergerak cepat membantu para korban angin puting beliung,”pungkasnya.(rac)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *