Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Menikah Desember 2025
SEOUL — Dunia hiburan Korea Selatan kembali diwarnai kabar bahagia dari dua bintang papan atas, Kim Woo Bin dan Shin Min Ah. Setelah sepuluh tahun menjalin hubungan asmara yang dikagumi publik, keduanya akhirnya mengumumkan akan melangsungkan pernikahan pada Desember 2025 mendatang. Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Kim Woo Bin melalui surat tulisan tangan yang ia unggah di laman fancafe resminya pada Kamis (20/11/2025).
“Hari ini, saya ingin menjadi yang pertama berbagi kabar ini dengan kalian semua, penggemar kami tercinta, yang selalu memberikan cinta dan dukungan tanpa henti meskipun saya memiliki kekurangan. Ya, saya akan menikah,” ujar Kim Woo Bin, dikutip dari Chosun, Kamis (20/11/2025).
Aktor yang melejit melalui drama The Heirs itu menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan para penggemar dan berharap perjalanan hidup barunya bersama Shin Min Ah mendapat restu dari publik. “Setelah sekian lama bersama, saya dan pasangan saya telah memutuskan untuk membangun keluarga dan menjalani hubungan ini bersama-sama. Kami akan sangat berterima kasih jika kalian dapat mendukung kami agar perjalanan kami ke depan menjadi lebih hangat. Terima kasih,” tambahnya.
Tak hanya dari Kim Woo Bin, agensi manajemen AM Entertainment yang menaungi keduanya juga mengeluarkan pernyataan resmi yang mengonfirmasi kabar bahagia tersebut. “Kim Woo Bin dan Shin Min Ah telah memutuskan untuk menjadi pasangan hidup dengan kepercayaan mendalam yang telah mereka bangun selama hubungan mereka yang panjang,” tulis pihak agensi.
Agensi juga menyampaikan bahwa acara pernikahan akan digelar secara tertutup dan hanya dihadiri keluarga, kolega, serta sahabat dekat. “Upacara pernikahan mereka akan digelar secara tertutup pada tanggal 20 Desember tahun ini di Seoul, dihadiri oleh keluarga dari kedua belah pihak, kerabat, dan teman dekat. Kami mohon dukungan dan doa restu kalian semua untuk keduanya dalam memulai babak baru ini. Keduanya akan terus fokus pada karier akting mereka dan berusaha membalas cinta yang telah mereka terima,” tutup agensi.
Hubungan Kim Woo Bin dan Shin Min Ah dikenal publik bukan hanya karena keduanya merupakan artis populer, tetapi juga karena kisah cinta penuh keteguhan dan dukungan. Sejak mereka go public pada 2015, perjalanan asmara keduanya nyaris tak pernah diterpa isu miring. Dukungan Shin Min Ah saat Kim Woo Bin berjuang melawan kanker nasofaring menjadi sorotan tersendiri. Kesetiaan dan perhatian Shin Min Ah kala itu menuai simpati dan pujian dari masyarakat.
Kini, pasangan yang dianggap ikon hubungan harmonis di dunia hiburan Korea Selatan itu siap melangkah ke jenjang yang lebih serius, sekaligus menjadi babak baru dalam kehidupan mereka. []
Siti Sholehah.
