Dirut Bank Kalbar Dukung Kejuaraan Bola Voli Proliga Tahun 2026

PONTIANAK, PRUDENSI.COM-Kejuaraan bola voli profesional nasional Proliga 2026 resmi dibuka di GOR Terpadu, Jalan Ahmad Yani, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Kamis (6/1/2026).
Pembukaan ajang bergengsi ini berlangsung meriah dengan kehadiran atlet voli nasional maupun internasional.
Direktur Utama Bank Kalbar, H. Rokidi turut menghadiri seremoni pembukaan Proliga 2026 sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan olahraga prestasi, khususnya bola voli, di Kalimantan Barat.
Kehadiran orang nomor satu di Bank Kalbar tersebut menegaskan komitmen perbankan daerah dalam mendorong kemajuan olahraga sekaligus sport tourism di daerah.
Suasana pembukaan semakin semarak dengan penampilan atlet-atlet terbaik Tanah Air yang bersaing bersama pemain asing dari berbagai negara. Antusiasme penonton terlihat tinggi sejak pertandingan perdana digelar, menandakan besarnya minat masyarakat Kalimantan Barat terhadap olahraga bola voli.
Proliga 2026 di Pontianak dijadwalkan berlangsung selama beberapa hari dan diikuti oleh klub-klub voli terbaik Indonesia. Penunjukan Kota Pontianak sebagai tuan rumah dinilai menjadi momentum penting dalam memperkenalkan Kalimantan Barat sebagai daerah yang siap menggelar event olahraga berskala nasional.
Selain memberikan hiburan olahraga, ajang ini juga diharapkan mampu menggerakkan perekonomian lokal, mulai dari sektor perhotelan, UMKM, hingga jasa transportasi di Kota Pontianak dan sekitarnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *