Miris, 75 Tahun Merdeka Masih Ada Desa Belum Teraliri Listrik di KKR
KUBU RAYA (beritaborneo.com)– Kemerdekaan Republik Indonesia sudah memasuki tahun ke 75 namun masih ada dua Desa di Kecamatan Teluk Pakedai yang belum teraliri listrik, dua desa tersebut adalah Desa Sungai Nibung dan Desa Kuala Karang.
Hal ini disampaikan Ichwani Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya dapil Rasau Jaya Teluk Pakedai dari Partai Gerindra kepada sejumlah wartawan ketika ditemui diruang kerjanya Komisi III DPRD Kabupaten Kubu Raya, Ichwani bahkan sudah menyampaikan keluhan Warga dua Desa ini langsung kepada Pimpinan PLN Cabang Kalimantan Barat, Selasa (04/08/2020)
Masih belum teralirinya jaringan listrik di beberapa wilayah membuat keprihatinan Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya dapil Rasau Jaya Teluk Pakedai dari Partai Gerindra, Ichwani, Menurutnya ada dua daerah yang menjadi perhatian dan menjadi perjuangannya untuk bisa Listrik Masuk ke dua Desa ini yaitu Desa Sungai Nibong dan Desa Kuala Karang Kecamatan Teluk Pakedai.
“Jumlah penduduk di Desa Sungai Nibung kurang lebih 1.650 KK dan Desa Kuala Karang 1300 KK sampai dengan saat ini belum teraliri listrik, padahal listrik adalah salah satu kebutuhan penting di suatu daerah,” terang Ichwani.
Ichwani juga menjelaskan keluhan warga tersebut juga telah disampaikanya langsung pada saat rapat komisi III DPRD bersama Pimpinan PLN Cabang Kalimantan Barat dan akan segera ditindak lanjuti dengan pendataan oleh PLN.
“Saya berharap hal ini menjadi perhatian pihak PLN jika Listrik sudah bisa dinikmati warga di dua desa ini saya yakin akan meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan warga disana,” ungkapnya.
Ichwani mengatakan dirinya selaku Kapasitas Wakil Rakyat yang dipilih oleh masyarakat Kubu Raya khususnya di Kecamatan rasau Jaya dan Teluk Pakedai akan terus memperjuangkan kebutuhan masyarakat dimana dirinya diberi nkepercayaan mewakili suara-suara rakyat.
Dengan momentum Hari Kemardekaaan RI ke-75 tahun ini Ichwani berharap impian masyarakat di dua desa tersebut bisa terwujud listrik segera masuk ke desa mereka karena selama ini mereka hanya sebagian kecil saja yang memiliki genset sementara biaya operasionalnya sangat besar.
“Jika Listrik sudahb teraliri maka terciptalah pemerataan pembangunan dan membuat roda ekonomi disana bisa meningkat, karena di dua desa yang akan di lalui jaringan listrik mempunyai sumber pertanian dan perikanan yang cukup besar khusus di Desa Sungai Nibung ini dan Parit Mantri Desa Kuala Karang yang melewati bibir pantai tengkuyung yang sudah pernah mengucur dana APBN Destinasi Wisata di Selatan Kubu Raya,”.imbuhnya.
Dia berharap, dengan desa yang mendapatkan aliran listrik, bisa memberikan nilai tambah pada peningkatan nilai tambah bagi produktivitas ekonomi di desa, khususnya pada pengembangan industri rumah tangga, juga mendorong anak-anak di Desa Sungai Nibung dan Desa Teluk Karang Kec Teluk Pakedai bisa belajar, sehingga kualitas pendidikan meningkat.(Saidi)