Memeriahkan Erau Lewat Olahraga Tradisional

technical meeting,olahraga tradisional

Suasana Technical Meeting di Aula Gedung Beladiri. Seorang pegawai Dispora yang mendampingi Sri Tuti tampak memandu jalannya rapat.

technical meeting,olahraga tradisional
Suasana Technical Meeting di Aula Gedung Beladiri. Seorang pegawai Dispora yang mendampingi Kartika Sari tampak memandu jalannya rapat.

 

PESTA adat Erau tahun ini kembali digelar setelah tahun sebelumnya terkendala karena pandemi. Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) turut andil memeriahkannya lewat penyelenggaraan lomba-lomba olahraga tradisional. Warga dari seluruh penjuru Kukar pun datang ke Tenggarong turut memeriahkan.

Berdasarkan hasil rapat teknis panitia dan koordinator perlombaan, di Aula Dispora Kukar, Gedung Beladiri, Kompleks Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang, Sabtu (24/09/2022), ada ratusan orang dari berbagai kecamatan yang telah terdaftar sebagai peserta 11 cabang olahraga tradisional yang digarap Dispora Kukar.

Dalam technical meeting yang dipimpin Kartika Sari, Sub Koordiantor Seksi Olahraga Tradisional dan Rekreasi Dispora Kukar, sebanyak 36 peserta dari Kecamatan Sebulu, Muara Jawa, Anggana, Loa Kulu, Loa Janan, Tenggarong, Kota Bangun, Sanga-Sanga, Marangkayu, dan Anggana turut hadir menjadi perwakilan klub olahraga tradisional.

Secara teknis, Kartika Sari  menyampaikan arahan tentang lokasi pelaksanan lomba dan masalah peserta. Untuk lokasi lomba beberapa cabang olahraga tradisional, sesuai permintaan pihak Kesultanan Kutai ing Martadipura, dipusatkan di sekitar Museum Mulawarman. “Sesuai permintaan Kesultanan, pelaksanaannya dipusatkan di sekitar museum,” ujar Kartika Sari kepada para koordinator dan perwakilan lomba.

Untuk masalah peserta lomba, lanjut dia, juga perlu mempertimbangkan warga dari berbagai daerah yang datangnya belakangan dan belum terdaftar sebagai peserta. Namun demikian, jumlah peserta lomba harus dipastikan masing-masing koordinator lomba. Diperkirakan, jumlah peserta lomba 11 cabang olahraga tradisional mencapai ratusan orang.

Usai rapat teknis, para koordinator bersama klub masing-masing cabang olahraga tradisional kemudian menggelar rapat lanjutan untuk membahas aturan teknis dan validasi peserta lomba. Hingga petang hari, kepastian peserta seluruh cabang olahraga tradisional juga belum dapat diketahui, karena jumlahnya terus berubah.

JADWAL LOMBA

PROSESI Erau diagendakan berlangsung dari tanggal 20 September hingga 4 Oktober 2022, seremonial pembukaannya berlangsung Minggu (25/09/2022) besok. Ritual Erau dimulai dengan Menjamu Benua, mengabarkan kepada penghuni dimensi astral bahwa Pesta Adat Erau mulai dilaksanakan. Salah satu tujuannya agar keselamatan warga dapat terjaga. Proses Erau nantinya akan ditutup dengan ritual mengulur naga dan belimbur.

Meskipun Erau dilaksanakan selama dua pekan, namun lomba olahraga tradisional tidak berlangsung lama, hanya empat hari, dari Minggu (25/09/2022) hingga  Kamis (29/09/2022). Adapun 11 cabang olahraga tradisional yang diperlombakan adalah Engrang, Belego, Begasing, Ketael, Panahan, Dagongan, Behempas Bantal, Kelom Panjang, Hadang, Menyumpit, dan BMX Cross. []

JADWAL LOMBA OLAHRAGA TRADISIONAL

No Induk Olahraga Tanggal Pelaksaan Waktu Tanding Tempat Pelaksanaan
1 Engrang 25-26 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Halaman Planetarium
2 Belego 25 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Jalan Depan Planetarium
3 Belego 26-29 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Halaman Museum
4 Ketapel 25 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Halaman Planetarium
5 Panahan 25 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Lapangan Bola Panji
6 Dagongan 26-27 September 2022 09.00 Wita  s.d Selesai Halaman Depan Museum
7 Behempas Bantal 27-28 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Halaman Depan Museum
8 Kelom Panjang 25-26 September 2022 14.00 Wita s.d Selesai Halaman Planetarium
9 Hadang 25-26 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Halaman Depan Museum
10 Menyumpit 28-29 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Halaman Planetarium
11 BMX Cross 28-29 September 2022 08.00 Wita s.d Selesai Stadion Aji Imbut

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *