Sekda Kaltim Harap Para Atlit Dapat Menorehkan Kebanggaan Pada Arena Popnas XVI Sumsel 2023
ADV LIPSUS – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Sri Wahyuni membuka Training Center (TC)/ Pemusatan Latihan Kontingen Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVI Sumatera Selatan (Sumsel) 2023, dipusatkan di Puslatda Dispora Kaltim pada 6-25 Agustus 2023.
Kegiatan tersebut bertempat di halaman kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur, Selasa (8/8/2023).
Dispora Kaltim akan menyiapkan sebanyak 311 orang dari 21 cabang olahraga (cabor), mereka terdiri dari para atlet sebanyak 241 orang dan selebihnya para pelatih serta official yang akan mengikuti pemusatan latihan selama kurang lebih dua minggu sebelum berangkat ke Palembang, Sumatera Selatan, untuk berlaga di ajang Popnas XVI Sumsel 2023.
Sri Wahyuni menyampaikan selamat dan sangat mengapresiasi adik-adik yang telah terpilih selama proses seleksi untuk mengikuti TC Popnas XVI Sumsel 2023 yang tentu ini sebuah kesempatan emas dan kesempatan berharga bagi mereka.
“Adik-adik harus mempersiapkan fisik dan mental dan waktu 2 Minggu ini adalah waktu untuk pemantapan terhadap skil, keahlian yang sudah kalian miliki,” ungkapnya.
Sri mengatakan keberhasilan dan kesuksesan TC bukan semata tanggung jawab pelatih dan official, tetapi juga oleh para atlet yang semuanya merupakan pelajar.
“Pelatih dan Official lebih kepada peningkatan skil tetapi adik-adik yang akan bertanggung jawab terhadap diri pribadi baik secara fisik maupun mental,” tuturnya.
Lanjutnya, ia menitipkan kepada para atlet yang merupakan pelajar agar menjaga kesehatan dan bertanggung jawab terhadap keberhasilan di dalam mengelola fisik dan mental masing-masing.
“Mudah-mudahan kebanggaan yang kita bangun pada hari ini akan menorehkan kebanggaan pada saat nanti Kaltim berlaga di arena Popnas Sumsel 2023,” tuturnya.
Harapannya, kesempatan tidak datang begitu saja jadi gunakan kesempatan ini dengan baik dan mohon fokus karena, untuk menjadi atlet yang terlatih tidak hanya diperlukan fisik yang kuat tetapi mental baja dan mindset yang kuat.
Penulis : Nurfaradita | Editor : Eka Mustari Beduttang