Sosialisasi DBON di Kukar, Kemenpora Tegaskan DBON Penting Untuk Potensi Olahraga
ADV LIPSUS – Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) melalui Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga melanjutkan sosialisasi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 86 Tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kamis (03/08/2023).
Raden Isnanta mengatakan DBON ini adalah diperlukannya arah kebijakan pembinaan dan pengembangan keolahragaan nasional jangka panjang secara terintegrasi dan kolaboratif untuk meningkatkan daya saing bangsa dalam bidang keolahragaan.
Hal itu disampaikan melihat DBON merupakan program nasional yang diluncurkan oleh presiden yang sifatnya koordinatif melakukan koordinasi semua potensi yang terkait dengan pembangunan olahraga.
“Inilah pembangunan olahraga tidak sebatas membangun prestasi saja tapi membuat bangunan budaya olahraga, bangunan membangun karakter bangsa melalui olahraga bahkan juga bisa mendongkrak ekonomi,” jelasnya
Sosialisasi tersebut juga didampingi oleh Kepala Sekretariat DBON Kalimantan Timur Zairin Zain.
Ia menyatakan DBON ini suatu rencana besar yang melibatkan seluruh pemangku kepentingan yakni seluruh bupati dan gubernur se-Indonesia karena yang ditangani dan akan dibuat bugar itu adalah rakyat Indonesia yang jumlahnya 270 juta lebih.
“270 juta tadi ada anak muda yang potensial itu harus diperbanyak bibit-bibit yang potensial,” bebernya
Raden Isnanta menerangkan bahwa DBON ini bertujuan membentuk karakter unggul dan sekolah-sekolah itu harus dibekali dengan jiwa-jiwa spirit bagus, spirit kerja keras semangat pantang menyerah, kerja sama disiplin sportif itu bagian dari tujuan pembangunan.
“Kalau itu semua jalan maka multiplayer efeknya adalah akan memacu pembangunan, pembangunan sehat bugar memacu bidang kesehatan pembangunan hubungan sosial di olahraga yang baik untuk di Kementerian Sosial membangun pelajar yang berkarakter sesuai tujuan pendidikan itu di olahraga juga bisa membangun infrastruktur supaya masyarakat bisa menikmati olahraga itu lewat kementerian PU itu juga membuat masyarakat tenang jadi termasuk semuanya jadi dampaknya yaitu banyak,” tuturnya
Hadir pada kegiatan tersebut Asisten III Sekretariat Kabupaten (Setkab) Kutai Kartanegara (Kukar), Totok Heru Subroto mewakili Bupati didampingi Kepala Dispora Kukar Aji Ali Husni bersama perwakilan perangkat daerah teknis, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kukar Rahman, Ketua KORMI Kukar, Perwakilan National Paralympic Commite (NPC) Kukar dan perwakilan pengurus cabang olah serta akademisi Kampus Universitas Mulawarman (Unikarta).
Penulis : Frida | Editor : Eka Mustari Beduttang