Dispora Kaltim Kirim Dua Pemuda Ikut PPAN 2023
ADV LIPSUS – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) mengirim Delegasi Kaltim untuk Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) terdiri atas Thalita Aufa Nabila yang mengikuti Program Pertukaran Pemuda Indonesia-Korea, kemudian Hasby Yahya untuk Program Pemuda Indonesia-Singapura.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim Agus Hari Kesuma (AHK) memberikan pesan kepada Delegasi Kaltim Peserta PPAN agar mereka menunjukkan bahwa mereka adalah pemuda yang potensial dan mensosialisasikan kesediaan Kaltim menuju Ibu Kota Negara (IKN).
“Saya berharap kalian dapat menjaga nama baik Provinsi Kalimantan Timur dengan menunjukkan kemampuan baik secara akademis, skill dan seni dan budaya Kaltim termasuk memberikan keteladanan,” ungkapnya Kamis (24/08/2023).
PPAN sendiri merupakan salah satu program pemerintah dalam mengembangkan generasi muda Indonesia untuk memperluas pengetahuan dan wawasan, sekaligus mempersiapkannya menghadapi tantangan global di masa mendatang.
Sementara itu, Kabid Pengembangan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Rasman sangat mengapresiasi untuk mereka yang lolos untuk mengikuti program PPAN ini.
“Saya sangat mengapresiasi mereka karena mereka bisa menyesuaikan diri dengan teman-teman yang ada di seluruh Indonesia untuk melakukan pengabdian saat di negara-negara yang mereka datangi,” tuturnya.
Harapannya, dengan program ini bisa mempererat persahabatan dan kerja sama pemuda Indonesia dengan pemuda dari negara tujuan, meningkatkan rasa saling pengertian di antara masyarakat khususnya generasi muda dengan negara tujuan, menciptakan kader pemimpin bangsa yang berwawasan internasional, memberikan kesempatan kepada generasi muda untuk lebih mengenal adat istiadat kesenian, dan budaya di negara tujuan.
Penulis : Nurfaradita | Editor : Eka Mustari Beduttang