DBON Kaltim Minta NPC Perhatikan Dana Pembinaan Atlet
ADV LIPSUS – Kepala Pelaksana Sekretariat Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) Kalimantan Timur (Kaltim), Zairin Zain, mendorong National Paralympic Committee (NPC) Kaltim memaparkan dan mempertanggungjawabkan laporan pertanggungjawaban dana pembinaan atlet.
Menurut Zairin Zain, DBON berhak untuk mengetahui perkembangan atlet-atlet NPC Kaltim yang mendapat bantuan dana dari DBON. Sebab, sudah selama dua bulan ini NPC belum ada laporan.
“Kemarin kita sudah mengingatkan beliau, apa pun kegiatan yang kita bantu, apabila terjadi kendala tolong lapor ke kita, selama dua bulan ini mereka tidak ada laporan,” kata Zairin (30/08/2023).
Transparansi pertanggungjawaban dana penting untuk dilakukan. Apalagi kata dia, laporan pertanggung jawaban dana sebelumnya harus diserahkan sebelum mengajukan dana baru.
“Kita juga ingin dalam laporan itu juga bisa tertera pembinaan, termasuk juga bantuan untuk cabang olahraga (cabor) ini untuk laporan pertanggung jawaban semuanya ya, tidak hanya NPC saja,” ungkapnya
Sementara Ketua NPC Kaltim Suharyanto menuturkan terdapat lima cabor yang bergabung dengan DBON Kaltim, yaitu atletik, angkat berat, tenis meja, bulu tangkis dan renang.
Ia mengaku bahwa NPC Kaltim sempat kehilangan banyak atlet yang pindah pada tahun 2021 lalu karena tidak ada anggaran.
“Waktu itu memang kami dilema, sebab tidak ada anggaran yang kami pegang, kalau mereka tidak pindah karier dia terhambat, sedangkan kalau pindah kami kehilangan,” tuturnya
Suharyanto pun berharap pertemuannya dengan DBON Kaltim menjadi masukan bagi NPC Kaltim agar bisa lebih baik dalam membina atlet-atletnya. Pihaknya memastikan, dalam waktu dekat akan segera menyerahkan laporan pertanggungjawaban usai pelaksanaan Peparprov di Balikpapan nanti.
“Kami juga akan segera menyerahkan laporan pertanggung jawaban setelah pelaksanaan Pekan Olahraga Paralimpik Provinsi (Peparprov) Kaltim di Balikpapan bersama kabupaten/ kota lainnya,” tandasnya
Penulis : Frida | Editor : Eka Mustari Beduttang