Timnas Indonesia Masuk Delapan Besar Usai Kalahkan Malaysia
MALAYSIA– Indonesia hanya menyisakan dua wakil di perempat final Malaysia Open 2024. Berlaga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, dua wakil Merah Putih yang tersisa ialah Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri), Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto (ganda putra). Jorji, sapaan akrab Gregoria- ke delapan besar seusai mengatasi perlawanan wakil tuan rumah, Goh Jin Wei 21-15, 24-22. Kamis (11/1/2024)
Dengan kemenangan ini, pemain binaan PB Mutiara Cardianal itu akan menghadapi wakil China, Chen Yu Fei. Di sisi lain, Chen ke delapan besar seusai mengalahkan Ratchanok Intanon (Thailand) dengan skor 21-15, 21-18. Adapun wakil Indonesia lainnya yang ke perempat final ialah Fajar-Rian.
Pasangan berakronim Fajar-Rian itu mengalahkan wakil Taiwan, Fang Chih Lee dan Fang Jen Lee dua gim langsung 21-13, 21-12. Dengan kemenangan ini, Fajar-Rian akan menantang wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang di delapan besar.
Pasangan asal Negeri Tirai Bambu itu melangkah ke top 8 seusai menumbangkan Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (Jepang) dengan skor identik 21-14, 21-14.
Menarik ditunggu kiprah dari pebulu tangkis Indonesia yang tersisa di Malaysia Open 2024. Perempat final Malaysia Open 2024 rencananya digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (12/01/2024) pukul 08.00 pagi WIB. Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan laga tersebut bisa melalui layar kaca iNews TV atau streaming di Vision+.
Hasil lengkap 16 besar Malaysia Open 2024
Lapangan 1:
Tunggal putri: Gregoria Mariska Tunjung (7) vs Goh Jin Wei (Malaysia) 21-15, 24-22
Lapangan 2:
Tunggal putra: Anthony Sinisuka Ginting (4) vs Lu Guang Zu (China) 21-23, 23-25
Ganda putra: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs He Ji Ting/Ren Xiang Yu (China) 17-21, 7-15 (retired)
Ganda putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6) vs Fang Chih Lee/Fang Jen Lee (Taiwan) 21-13, 21-12
Lapangan 3:
Ganda campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China/1) 18-21, 17-21
Ganda campuran: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Seo Seung-jae/Chae Yu jung (Korea/3) 12-21, 16-21
Redaksi 02