Bupati Sekadau Tutup Pekan Gawai Dayak Ke XIII

PENUTUPAN : Penutupan Gawai Dayak ke XIII Kabupaten Sekadau tahun 2024 di Rumah Betang Youth Center Sekadau, Sabtu (27/7/2024) malam.(Foto : SK)

SEKADAU, Prudensi.com-Bupati Kabupaten Sekadau, Aron menutup rangkaian Gawai Dayak ke XIII Kabupaten Sekadau tahun 2024 di Rumah Betang Youth Center Sekadau, Sabtu (27/7/2024) malam.

Dalam sambutannya, Bupati Aron mengatakan Gawai sebagai wadah orang Dayak dalam melestarikan adat dan budayanya. Dimana dunia boleh berkembang, jaman boleh berubah namun adat dan budaya jangan sampai tenggelam.

Hal itulah yang ditekankan Aron kepada Dewan Adat Dayak (DAD) di Kabupaten Sekadau. Sehingga setiap tahunnya, sub suku Dayak yang ada di Kabupaten Sekadau mendapatkan giliran untuk menujukan adat dan budayanya melalui gawai yang dilaksanakan di tingkat kabupaten.

Lebih lanjut, Aron mengakui bahwa pasti ada perbedaan dari setiap adat dan budaya di masing-masing sub suku. Perbedaan itulah yang harus dilestarikan, dirawat dan dikembangkan sebagai sebuah keberagaman. Selanjutnya, melalui berbagai perlombaan yang digelar dalam event Gawai Dayak tersebut diharapkan dapat meningkatkan pariwisata di Kabupaten Sekadau.

“Harapan saya event seperti ini bisa dirasakan seluruh masyarakat Kabupaten Sekadau. Mari kita kompak, bersatu, agar Sekadau bisa maju, sejahtera, bermartabat. Ini tugas kita bersama, tanggung jawab bersama, mimpi besar Sekadau harus diraih dengan kebersamaan dan saling menghargai, ” imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Aron juga berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam menyukseskan Gawai Dayak ke XIII Kabupaten Sekadau tahun 2024 yang digelar dari tanggal 23-27 Juli 2024 yang dalam pelaksanaan menggunakan adat Sub Suku Dayak Mentukak.(rac)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *