Kecelakaan di Jalan Sukaraja: Sales Rokok dan Pikap Terlibat Tabrakan, Tiga Orang Terluka

PANDEGLANG – Sebuah mobil sales rokok jenis Espass bernopol A 8801 AM yang dikemudikan M Sainan menabrak mobil pikap bermuatan pisang bernomor polisi A 8541 KR di Jalan Mengger-Caringin, tepatnya di Kampung Pasirpeteuy, Desa Sukaraja, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pandeglang, Selasa, 10 September 2024 sekira pukul 13.00 WIB.

Akibat peristiwa tersebut tiga orang mengalami luka yakni pengemudi mobil sales rokok yaitu Sainan dan penumpangnya bernama Mamad sedangkan pengemudi mobil Pick Up bernama Roni.

Menurut warga Kampung Pasirpeteuy, Entin, ia tidak melihat secara langsung peristiwanya.

“Jadi, tadi itu lagi di dalam rumah, rame orang ada tabrakan. Terus saya keluar, kaget melihat mobil berasap,” katanya kepada RADARBANTEN.CO.ID, Selasa, 10 September 2024.

Saat itu, sejumlah orang terlihat sudah banyak yang melihat peristiwa kecelakaan. Dua mobil bertabrakan.

“Tabrakan ngadu kebo. Saya kaget karena takutnya sales biasa ke rumah itu si Taki, pas di lihat ternyata bukan,” katanya.

Usai melihat lokasi kecelakaan, Entin pulang lagi ke rumah karena ada anak lagi tidur.

“Jadi takut bangun, makanya saya pulang lagi,” katanya.

Kata dia, sopir sales rokok mengalami luka parah pada bagian kening.

“Soalnya tadi itu tak kuasa bangun jadi terlentang di jalan. Terus penumpangnya satu orang juga terluka,” katanya.

Sementara untuk sopir pikap juga mengalami luka parah dan bagian kakinya terjepit.

“Kalau korban meninggal tidak ada. Hanya kedua sopir luka,” katanya.

Warga lainnya, Mahmudi mengatakan, sebelum kecelakaan, di lokasi terdapat sebuah kendaraan truk tengah berhenti.

“Kemudian dari arah mengger melaju kencang kendaraan sales rokok dan berniat menyalip truk. Namun dari arah berlawanan juga sama melaju pikap dengan kecepatan tinggi juga karena memang jalanan menanjak,” katanya.

Kedua kendaraan itu dalam posisi sama-sama tengah melaju kencang. Sehingga Espass gagal menyalip truk langsung menabrak mobil pikap bermuatan pisang.

“Seketika kendaraan truk yang sempat berhenti langsung melaju karena mungkin takut disalahkan,” katanya.

Sementara kedua mobil terlibat kecelakaan berada di tengah jalan karena memang pengemudinya mengalami luka berat.

“Tadi ditolong warga dan juga pihak kepolisian. Kemudian dilarikan ke Puskesmas Jiput,” katanya. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *