Polres Rembang Tangkap Komplotan Curanmor, 45 Motor Diamankan, Dua Pelaku Ditembak
REMBANG – Dua dari empat pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di 20 lokasi terpaksa dihadiahi timah panas di kaki setelah dibekuk Satreskrim Polres Rembang.
Bersama para pelaku diamankan 45 motor dan kunci T. Empat tersangka diamankan di lokasi berbeda.
Dua di Kabupaten Lamongan, lainnya Rembang dan Blora. Satu tersangka memakai kursi roda dan satu lainnya hanya diperban.
Kapolres Rembang, AKBP Dhanang Bagus Anggoro didampingi Kasatreskrim Polres Rembang, AKP Heri Dwi Utomo menyampaikan kasus curanmor lumayan besar.
Kondisi ini membuat masyarakat resah.
“Hasil evaluasi jarak sekira 3 bulan terakhir. Setiap ada hiburan rakyat ada motor dicuri,” ujarnya dikutip Radar Kudus pada Kamis (23/1/2025).
Hasil pemeriksaan para pelaku melancarkan aksinya saat ada pentas ketoprak dan dangdutan.
“Mereka sambil ngopi dan memonitor lokasi acara lewat live streaming. Selanjutnya beraksi dengan tim komplotan,” tandasnya.
Kapolres anyar ini menyebutkan jika 4 tersangka merupakan satu komplotan.
Mereka berhasil dibekuk oleh tiga tim Resmob. Kemudian hasil kejahatan dijual dengan harga Rp 2-Rp 3 juta sesuai kondisi barangnya.
”Sementara 20 TKP, kemungkinan akan mengembang. Kalau tidak tunjukkan barang bukti pelaku mengelak,” terangnya. []
Nur Quratul Nabila A