169 Kepala Keluarga di Prabumulih Terdampak Banjir Akibat Luapan Sungai Kelekar

PALEMBANG – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mencatat sebanyak 169 kepala keluarga (KK) di Kelurahan Sukaraja, Kota Prabumulih, Sumatera Selatan, terdampak banjir akibat meluapnya Sungai Kelekar.

Kepala BPBD Prabumulih, Sriyono, mengatakan bahwa banjir melanda permukiman warga pada Senin akibat curah hujan tinggi yang menyebabkan sungai meluap.

“Tinggi air yang merendam rumah warga mencapai 50 sentimeter atau setinggi paha orang dewasa,” ujarnya.

Begitu menerima laporan, tim BPBD Prabumulih segera turun ke lokasi untuk melakukan penanganan dan memastikan keselamatan warga.

“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa ataupun luka dalam kejadian ini. Kami langsung bergerak cepat untuk membantu warga yang terdampak,” kata Sriyono.

Ia menjelaskan bahwa genangan banjir mulai surut sejak Minggu sore, dan kondisi saat ini telah kembali normal. Warga pun mulai membersihkan rumah mereka dari lumpur serta kotoran yang terbawa arus banjir.

Meski situasi sudah membaik, BPBD tetap mengimbau warga agar waspada terhadap potensi banjir susulan, mengingat musim hujan masih berlangsung.

“Kami mengingatkan masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan agar saluran air tetap lancar dan tidak tersumbat, sehingga risiko banjir dapat diminimalkan,” pungkasnya. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *