Polda Riau Tangkap Spesialis Pencuri Rumah Kosong di 29 Lokasi

PEKANBARU – Seorang pria berinisial H akhirnya dibekuk oleh tim Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau setelah diduga melakukan aksi pencurian di puluhan rumah dan tempat kos yang ditinggalkan pemiliknya.

Penangkapan dilakukan pada Kamis (3/4/2025), menyusul penyelidikan yang bermula dari unggahan video rekaman CCTV di media sosial.

Direktur Reskrimum Polda Riau, Kombes Pol Asep Darmawan, dalam konferensi pers pada Senin (7/4/2025), menjelaskan bahwa penelusuran terhadap pelaku dimulai dari sebuah video pencurian yang viral di Instagram.

Video tersebut memperlihatkan seorang pria membobol rumah yang dalam keadaan kosong.

“Dari patroli siber yang kami lakukan, kami mendeteksi aktivitas mencurigakan. Setelah ditelusuri lebih lanjut, identitas pelaku berhasil diungkap dan ia kami amankan di kawasan Sukajadi, Pekanbaru,” jelas Kombes Asep.

Hasil interogasi mengungkapkan bahwa tersangka H telah menjalankan aksinya di sedikitnya 29 titik, baik di Kota Pekanbaru maupun Kabupaten Kampar, sejak Februari 2025.

Ia dikenal beroperasi pada siang hari dengan mengincar rumah-rumah yang ditinggal mudik pemiliknya.

“Modusnya sederhana, pelaku memperhatikan rumah yang lampu terasnya menyala di siang hari, sebagai penanda bahwa rumah kemungkinan sedang kosong. Ia lalu berpura-pura menjadi kurir paket untuk memastikan tidak ada penghuni di dalam,” terang Asep.

Jika tak mendapat respons dari dalam rumah, pelaku langsung membongkar pintu menggunakan pisau.

Dari penggeledahan yang dilakukan polisi, sejumlah barang bukti disita, termasuk lima unit sepeda motor, laptop, telepon genggam, kamera beserta lensa, dan peralatan elektronik lainnya.

Kini, H harus mempertanggungjawabkan perbuatannya dan dijerat Pasal 363 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tentang pencurian dengan pemberatan, yang ancamannya mencapai sembilan tahun penjara.

“Penindakan terhadap pelaku ini adalah bukti komitmen kami dalam menjaga keamanan selama momen mudik dan libur panjang,” tutup Kombes Asep. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *