Hari Kartini, Pegawai Setwan DPRD Samarinda Kenakan Kebaya

SAMARINDA – Peringatan Hari Kartini seyogianya tidak hanya dimaknai sebagai ajang seremonial semata, melainkan sebagai momentum refleksi dan evaluasi peran perempuan dalam memberdayakan diri dan lingkungan sekitarnya. Hal tersebut disampaikan Sekretaris DPRD Kota Samarinda, Agus Tri Sutanto, dalam rangka peringatan Hari Kartini yang jatuh pada Senin (21/04/2025).

Sebagai bentuk penghormatan terhadap nilai-nilai perjuangan Raden Ajeng Kartini, seluruh pegawai Sekretariat DPRD Kota Samarinda kompak mengenakan pakaian tradisional. Para pegawai perempuan mengenakan kebaya, sementara pegawai laki-laki mengenakan batik.

“Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh pegawai Sekretariat DPRD mengenakan pakaian tradisional. Yang perempuan mengenakan kebaya dan yang laki-laki mengenakan batik,” ujar Agus Tri Sutanto dari ruang kerjanya.

Agus menegaskan bahwa peringatan Hari Kartini hendaknya tidak berhenti pada simbol-simbol tradisional seperti busana semata, tetapi juga harus diikuti dengan peningkatan peran aktif perempuan dalam kehidupan bermasyarakat. Menurutnya, perempuan perlu terus meningkatkan kapasitas, kualitas, dan daya saing, tanpa melupakan kodrat yang melekat.

“Pada hakikatnya, Hari Kartini adalah ajakan bagi kita semua untuk terus mengambil tanggung jawab besar dalam memberdayakan perempuan. Apalagi tantangan kehidupan semakin kompleks, dan harus dihadapi dengan kompetensi serta keberanian,” jelasnya.

Ia juga menyampaikan apresiasinya kepada para pegawai yang tetap semangat mengikuti apel pagi rutin, meskipun cuaca saat itu diguyur hujan rintik.

“Dengan semangat Kartini, alhamdulillah, pegawai tetap semangat mengikuti apel pagi meski dalam kondisi hujan,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Agus menyebut apel pagi merupakan salah satu upaya membangun disiplin, solidaritas, dan motivasi kerja di lingkungan Sekretariat DPRD. Ia pun mengajak seluruh pegawai, baik perempuan maupun laki-laki, untuk meneladani semangat juang Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan peran perempuan dalam berbagai bidang.

“Perempuan kini telah membuktikan kemampuannya menduduki posisi strategis dan membawa perubahan besar di masyarakat. Ini membuktikan bahwa perempuan memiliki kapasitas yang setara dengan laki-laki, sekaligus tetap menjaga nilai-nilai kodratinya,” pungkasnya. []

Himawan Yokominarno.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *