Massa Gelar Aksi Dukung Hasto Kristiyanto di PN Jakarta Pusat, Jalan Bungur Ditutup Polisi

JAKARTA — Sekelompok massa yang merupakan pendukung Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menggelar aksi unjuk rasa di depan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (24/4/2025).
Aksi tersebut dilakukan menjelang sidang lanjutan kasus dugaan suap dan perintangan penyidikan terkait buron KPK, Harun Masiku.
Pantauan Kompas.com, massa mengenakan kaus hitam bergambar wajah Hasto. Di bagian belakang kaus tertulis “Bangkosi (Bintang Kota Bekasi).
Hasto dibungkam, koruptor dimanja!”. Massa juga membawa mobil komando yang memutar mars PDI Perjuangan dan memasang spanduk bertuliskan “Dibungkam rezim Mulyono. #HastoTahananPolitik”.
Kapolsek Senen Kompol Bambang Santoso menyampaikan bahwa kepolisian melakukan penutupan Jalan Bungur Besar Raya sejak pukul 08.30 WIB untuk mengantisipasi kepadatan massa dan menjaga ketertiban.
“Baru (ditutupnya) sekitar 08.30,” kata Kompol Bambang di lokasi aksi.
Ia juga mengimbau pengendara untuk menggunakan jalur alternatif, seperti dari arah Jalan Senen yang dialihkan ke Jalan Gunung Sahari atau melalui Jalan Angkasa.
Aksi unjuk rasa ini bertepatan dengan agenda persidangan Hasto sebagai terdakwa dalam perkara dugaan suap dan perintangan penyidikan yang menyeret nama Harun Masiku, politikus yang hingga kini masih buron.
Dalam sidang tersebut, jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menghadirkan sejumlah saksi, yakni mantan anggota Bawaslu Agustiani Tio Fridelina, mantan kader PDI-P Saeful Bahri, serta pengacara partai Donny Tri Istiqomah.
Kuasa hukum Hasto sebelumnya berharap proses persidangan ini dapat mengungkap dugaan rekayasa atau daur ulang kasus oleh lembaga antirasuah tersebut.
Aksi ini pun dipandang sebagai bentuk protes terhadap dugaan kriminalisasi dan tuntutan agar Hasto dibebaskan dari proses hukum yang dianggap bermuatan politik oleh pendukungnya. []
Nur Quratul Nabila A