Aksi Peduli Pemkab Kukar: Ambulans Didistribusikan di Muara Jawa dan Muara Badak untuk Melayani Masyarakat
KUTAI KARTANEGARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) menyalurkan satu unit ambulance untuk masyarakat di Desa Muara Jawa Ilir, Kecamatan Muara Jawa, Rabu (24/7/2024).
Sekretaris Desa Muara Jawa Ilir, Bayu Rio Sasmito, mengaku sangat bersyukur dengan adanya bantuan ambulance tersebut.
Menurutnya, ambulance cukup dibutuhkan oleh masyarakat Desa Muara Jawa Ilir, mengingat jauhnya lokasi pusat kesehatan.
“Kita di sini jauh dari sarana kesehatan, apalagi yang benar-benar butuh penanganan alat lengkap, jadi harus ke Samarinda,” tuturnya.
“Jadi, biasanya warga sewa mobil untuk bisa sampai ke Samarinda. Ambulance ini sangat membantu,” sambun Bayu.
Ia pun berharap Pemkab Kukar dapat membangun Pusat Kesehatan Desa untuk penyakit ringan, dan kebutuhan obat masyarakat.
“Harapannya bisa ada Pusat Kesehatan Desa, ya untuk sakit ringan saja,” imbuhnya.
Sementara itu, Wakil Buapti Kukar, Rendi Solihin, yang berkesempatan hadir dalam prosesi penyerahan, berharap ambulance tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dengan sebaik mungkin.
Pada kesempatan itu, Rendi Solihin juga mengunjungi sejumlah proyek pengerjaan Pemkab Kukar, di antaranya progres pembangunan jalan dan pembangunan Puskesmas.
“Kami sempat tinjau beberapa Puskesmas, seperti di Kecamatan Sanga-sanga dan Muara Jawa. Progres pembangunan On The Track, di Sanga-sangan sudah 51 Persen, sedangkan di Muara Jawa tinggal lantai duanya saja, semoga tahun ini bisa selesai,” ucap Rendi.
Terkait pembangunan jalan, Rendi menjelaskan pengerjaan dilakukan secara bertahap disesuaikan dengan kondisi keuangan daerah.
Ia berharap masyarakat yang masih terisolir dengan jalanan yang kurang baik dapat segera terbebaskan dan dapat menggunakan jalan yang baik.
“Seperti jalan menuju Muara Kembang ke Dondang sudah 70-80 Persen. Lalu, Jalan Muara Kembang ke Pendingin tinggal 100 meter lagi selesai, termasuk jalanan di Teluk Dalam. Kami komitmen untuk menuntaskan semuanya,” tegas Rendi. []
Nur Quratul Nabila A