‘Babak Baru’ bagi Aulia Rachman: Dari Gerindra ke PSI Jelang Pilkada Medan 2024

MEDAN – Wakil Wali Kota Medan, H. Aulia Rachman, membuktikan ucapannya untuk segera ‘berganti baju’ menjelang Pilkada Medan 2024. Di akhir bulan Juli ini, Aulia Rachman memutuskan untuk meninggalkan Partai Gerindra dan bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

“Benar, saat ini saya sudah bergabung dengan PSI. Bismillah, ini langkah awal yang baik,” ucap Aulia Rachman kepada Sumut Pos, Jumat (26/7/2024).

Dengan bergabung ke PSI, Aulia semakin yakin akan dapat ‘berlayar’ di Pilkada Medan 2024 sebagai Calon Wali Kota Medan.

“InsyaAllah saya akan ‘berlayar’ sebagai Calon Wali Kota Medan bersama PSI di Pilkada Medan. Kita sangat yakin akan hal itu,” tegasnya.

Aulia menyadari, PSI punya modal kuat untuk mengusung pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan di Pilkada Medan 2024.

Mengingat, PSI berhasil meraih 4 kursi DPRD Medan pada Pemilu Februari 2024 lalu. Dengan lobi-lobi politik yang baik, PSI diyakini akan mampu mengajak minimal 6 kursi lainnya untuk mengusung paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan di Pilkada Serentak 2024.

“Partai-partai lain akan menyusul (memberikan dukungan), InsyaAllah. Bersama PSI, komunikasi politik dengan partai-partai lainnya terkait Pilkada Medan tahun ini sudah berjalan dengan sangat baik. Doakan saja,” ujarnya.

Tak hanya soal Pilkada Medan, Aulia pun menjelaskan bahwa dirinya telah mempertimbangkan berbagai faktor hingga akhirnya memilih PSI sebagai tempat berlabuh. Salah satunya, Aulia menilai PSI sebagai partai yang sangat konsen dengan generasi muda.

“Perlu diketahui, saat ini Indonesia sangat beruntung karena berada di era bonus demografi. Saya menilai, PSI sebagai partai kaum millenial akan mampu berbuat banyak dalam memaksimalkan peran generasi muda dalam pembangunan bangsa, termasuk dalam membangun iklim politik yang sehat,” pungkasnya. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *