Berakhir Damai, Viral Pemberitaan Dinas Perkim dan LH Sambas Gunakan Jasa Preman

SAMBAS, PRUDENSI.COM-Belakangan ini Kabupaten Sambas dihebohkan dengan sejumlah pemberitaan yang menyebutkan penggunaan jasa mirip preman oleh Dinas Perkim LH dan PUPR.

Pasalnya salah seorang wartawan mengaku mendapat ancaman dari oknum mirip preman ketika hendak mempublikasikan berita temuan proyek.

Namun kini perseteruan itu kini telah berujung damai lantaran kedua belah pihak yaitu Hendy yang merupakan wartawan postkotapontianak dan Ramidi bersepakat bahwasanya insiden itu adalah sebuah kesalah fahaman, tidak ada penggunaan jasa preman oleh Dinas yang dimaksud.

“Saya sudah komunikasi dengan Hendy, ini hanya sebuah kesalahfahaman, sejatinya saya dan Hendy memang berteman sebelumnya,” ungkap Ramidi.

Dilain pihak, senada dengan Remidi, Hendy juga menyampaikan hal yang sama saat ditanyai melalui pesan whatsapp.

“Ya bang Ramidi sudah menerangkan duduk permasalahannya ketika kita bicara ditelpon yang difasilitasi oleh saudara saya juga Bung Maman, beliau juga sudah minta maaf, sebaliknya begitu juga dengan saya setelah mendengar penjelasan beliau ya saya memaklumi, bisa dikatakan miskomunikasi,” tuturnya.

Pelajaran yang dapat dipetik dari kejadian tersebut mengingatkan akan pentingnya keterbukaan sewajarnya serta komunikasi yang baik akan membangun silaturahmi yang baik.(Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *