Dewan Pengurus KORPRI Kaltim Gelar Rapat pembahasan Rencana Kegiatan Menyambut HUT KORPRI 2023

ADV LIPSUS – Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) selaku sekretaris Dewan Pengurus Badan Pembina Olahraga (Bapor) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Provinsi Kaltim, Saur Parsaoran memimpin rapat Dewan Pengurus Bapor Korps RI Provinsi Kalimantan Timur, Senin (04/09/2023).

Rapat yang dilaksanakan di ruang rapat Dinas Pemuda dan Olahraga Kaltim dihadiri oleh Kadispora Kaltim Agus Hari Kesuma yang juga selaku Ketua harian dan para Pengurus BAPOR KORPRI Provinsi Kaltim serta sejumlah pihak terkait lainnya tersebut membahas rencana kegiatan yang akan dilaksanakan BAPOR KORPRI Provinsi Kaltim menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) KORPRI 2023.

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga, AA Bagus Surya Saputra Sugiarta yang juga turut hadir dalam rapat tersebut mengatakan bahwa sehubungan dengan rapat hari ini, dilakukan pembahasan terkait dengan persiapan pelaksanaan kegiatan.

“Agenda hari ini membahas persiapan HUT KOPRI 2023, sebagai persiapan awal, kita hanya membahas pendanaan dan mekanisme dari kegiatan kita nantinya, ” kata Bagus.

Kemudian, Bagus mengungkapkan bahwa dalam menyambut HUT KORPRI 2023 dewan pengurus BAPOR KOPRI Kaltim rencananya akan melaksanakan kejuaraan olahraga yang melibatkan seluruh Atlet ASN maupun Non ASN dari semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Kalimantan Timur.

“Belum ada jadwal pasti yang kita tentukan tapi akan ada 10 cabor pada Kejuaraan Olahraga HUT KOPRI nanti yang akan melibatkan Semua ASN/ Non ASN dari setiap OPD untuk terlibat di pertandingan yang akan diselenggarakan,” tuturnya.

Bagus pun menyampaikan harapannya, dengan terlaksananya kegiatan ini nantinya akan melahirkan atlet-atlet baru sebagai persiapan kita maju ke Poprov dan Popnas yang akan datang.

Penulis: Nurfaradiba | Editor : Eka Mustari Beduttang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *