Didepan Petani Dan Nelayan Sambas, Ria Norsan Jamin Kemudahan Akses Pupuk Subsidi

JAMIN AKSES PUPUK : Cagub nomor urut 2 H. Ria Norsan ketika berdialog dengan para nelayan dan petani Sambas, jamin permudah akses pupuk subsidi. (Foto : Istimewa)

SAMBAS, PRUDENSI.COM-Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan dan Krisantus Kurniawan, menegaskan komitmennya untuk membangun Kalimantan Barat secara adil dan merata.

Dalam kegiatan dialog bersama perwakilan nelayan dan petani di Kabupaten Sambas, Ria Norsan menyampaikan berbagai program yang dirancang untuk mendukung kesejahteraan masyarakat, khususnya petani dan nelayan.

Salah satu prioritas pasangan ini adalah kemudahan akses pupuk subsidi bagi para petani. Ria Norsan menekankan bahwa pupuk subsidi harus tersedia pada saat petani membutuhkannya.

“Saya sudah tawarkan program agar pupuk subsidi dimudahkan, supaya mereka pada saat memerlukan pupuk itu tersedia,” ujarnya.

Tidak hanya itu, mereka juga berkomitmen untuk mempermudah akses solar subsidi bagi nelayan nantinya.

“Soal solar subsidi untuk nelayan, ketika mereka melaut, solar subsidi harus mudah didapatkan,” tambahnya.

Ia juga menekankan bahwa jika ditemukan adanya kecurangan dalam penyaluran pupuk dan solar subsidi, pihaknya tidak akan segan-segan mengambil tindakan tegas.

“Kalau ada permainan soal pupuk dan solar subsidi, kita akan cabut izinnya,” ujarnya.

Ria Norsan turut menyoroti permasalahan infrastruktur di Kabupaten Sambas, terutama di wilayah Jawai. Paslon nomor urut 2 ini berjanji untuk bekerja sama dengan Bupati Sambas dalam mengatasi persoalan infrastruktur yang menghambat aktivitas ekonomi masyarakat.

“Infrastruktur ini jadi problem bagi masyarakat Sambas, khususnya di Jawai, dan ini sudah kita tandai. Insyaallah kita akan bekerja sama dengan Bupati Sambas untuk mengatasi masalah ini,” tegasnya.

Dalam dialog tersebut, Ria Norsan menjelaskan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten dalam membangun infrastruktur jalan yang selalu menjadi keluhan masyarakat.

Ia menyebut bahwa terdapat tiga jenis jalan, yakni jalan pusat, jalan provinsi, dan jalan kabupaten. Jika jalan yang rusak berada di bawah wewenang kabupaten, maka kabupaten yang harus memperbaikinya. Namun, jika dana kabupaten tidak mencukupi, provinsi akan memberikan bantuan keuangan.

“Jika kabupaten uangnya tidak cukup, baru kami support dari provinsi yang namanya bantuan keuangan provinsi,” jelasnya.

Komitmen Ria Norsan-Krisantus Kurniawan dalam membangun Kalimantan Barat secara adil dan merata, dengan fokus pada peningkatan kesejahteraan petani dan nelayan serta perbaikan infrastruktur, menunjukkan visi yang kuat untuk kemajuan daerah-daerah di Kaimantan Barat di masa mendatang.(rac/ded)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *