Galang Dana Untuk Korban Kebakaran Teluk Dalam

IMG_20150922_163343

KUTAI KARTANEGARA – Puluhan Mahasiswa dan Pengurus  badan Eksekutif Mahasiswa (BEM)  Fakultas Ekonomi dan Bisnis (Febis) Unikarta menggelar aksi galang dana untuk korban kebakaran  di desa Teluk Dalam, Tenggarong seberang.

Aksi yang dilakukan di lampu merah, Jalan KH. Ahmad Muksin, Timbau, Selasa (22/9/2015) itu juga membagikan masker ke pengguna jalan. Ikdal selaku koodinator lapangan (Korlap) mengatakan, kegiatan itu merupakan salah satu bentuk kepedulian mahasiswa untuk korban kebakaran.

“Dan sekaligus mengingatkan kepada masyarakat bahwa dalam beberapa hari ini udara di tenggarong dan sekitarnya tidak baik,” lanjut dia.

Acara yang berlangsung satu jam itu mengumpulkan uang sebesar Rp 928.100. Dana yang terkumpul diserahkan ke korban hari itu juga. “Alhamdulillah dana yang terkumpul lumayan, semoga  dengan bantuan ini, beban warga di Teluk Dalam bisa sedikit berkurang,” imbuh Ikdal.

Sebelumnya pada Minggu sore (20/9) sekitar jam  16.10 Wita terjadi kebakaran di Rt 1 Desa Teluk Dalam, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara, yang menghabiskan 3 rumah dan 2 rumah rusak ringan. [] Mustakim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *