Jelang Pergantian Presiden, BEM SI Gelar Aksi di Istana Merdeka, 1.929 Polisi Siap Kawal
JAKARTA – Sebanyak 1.929 personel kepolisian dikerahkan untuk mengawal aksi unjuk rasa yang akan digelar aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) di Istana Merdeka, Jakarta Pusat pada Jumat (18/10/2024) siang.
Demonstrasi digelar dalam rangka mengawal pemerintahan Presiden Joko Widodo yang sebentar lagi purnajabatan.
“Pengamanan sebanyak 1.929 personel untuk mengawal aksi dari mahasiswa,” ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro di Jakarta, Jumat pagi saat ditemui Kompas.com.
Susatyo mengatakan, pihaknya memberi ruang orasi di samping Patung Arjuna Wijaya, Gambir, Jakarta Pusat dalam aksi demonstrasi mahasiswa hari ini.
Dia pun mengimbau agar massa menyampaikan aspirasi secara kondusif dan tidak bersikap anarkis.
Adapun berdasarkan undangan seruan aksi yang disebarkan melalui akun Instagram @bem_si, massa berencana memulai aksi sekitar pukul 13.00 WIB.
“Jelang 20 Oktober 2024 sebagai momentum pergantian Presiden Indonesia, masih banyak evaluasi yang belum dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Presiden Joko Widodo,” tulis akun tersebut, dikutip pada Jumat pagi.
BEM SI menilai, sejumlah peraturan yang dibuat pada masa pemerintahan Jokowi yang merugikan rakyat. Untuk itu, melalui aksi ini, massa menuntut agar Presiden Jokowi mempertanggungjawabkan perbuatannya. []
Nur Quratul Nabila A