Kebakaran Tangki Kilang Cilacap, Pertamina Pastikan Situasi Terkendali

CILACAP – Kebakaran terjadi di salah satu tangki penyimpanan di Kilang Cilacap milik PT Pertamina (Persero) pada Kamis (27/2/2025). Insiden ini terjadi saat proses pembersihan lumpur minyak (sludge) dalam rangka pemeliharaan rutin.

Pjs. Area Manager Communication, Relations, & CSR PT Kilang Pertamina Internasional Unit Cilacap Subholding Refining & Petrochemical Pertamina, Sunaryo Adi Putra, menjelaskan bahwa pembersihan sludge merupakan bagian dari perawatan berkala guna memastikan keandalan operasional serta keselamatan kilang.

“Tim pemadam langsung bergerak cepat dengan melakukan penyemprotan busa (foam) dari berbagai arah untuk memadamkan api dan mendinginkan tangki agar situasi tetap terkendali,” ujar Sunaryo.

Ia menambahkan bahwa seluruh prosedur keselamatan diterapkan secara ketat sesuai dengan prinsip Health, Safety, Security, and Environment (HSSE). Penggunaan alat pelindung diri (APD) serta pemantauan lingkungan sekitar menjadi prioritas guna meminimalkan risiko lebih lanjut.

Masyarakat yang berada di sekitar kilang telah diberikan informasi terkait insiden ini dan diimbau untuk tetap tenang. Pertamina memastikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, serta operasional kilang tetap berjalan normal tanpa mengganggu produksi bahan bakar minyak (BBM).

“Kami memastikan tim pemadam terus bekerja maksimal untuk mengendalikan kebakaran. Saat ini, api sudah dalam tahap pendinginan dan tidak ada dampak signifikan terhadap operasional kilang,” tambahnya.

Pertamina juga mengharapkan dukungan masyarakat agar proses penanganan dapat segera diselesaikan dengan aman dan lancar.

“Kami mohon doa dari semua pihak agar situasi ini dapat sepenuhnya terkendali,” tutup Sunaryo. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *