Kecelakaan Mobil di Sragen: Tiga Warga Wonosobo Terluka, Evakuasi Sulit Akibat Korban Terjepit

SRAGEN – Kecelakaan tunggal yang melibatkan mobil pick up terjadi di Jalan Masaran-Plupuh, Dusun Tegal Rejo, Desa/Kecamatan Masaran, Kabupaten Sragen, Rabu (20/11/2024) dini hari.

Peristiwa nahas ini mengakibatkan tiga orang mengalami luka-luka. Salah satunya terjepit di dalam kabin mobil.

Kondisi tersebut menyebabkan proses evakuasi butuh waktu cukup lama.

Berdasarkan laporan Posko Siaga Bencana PMI Kabupaten Sragen, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 03.00.

Mobil pick up ditumpangi oleh tiga orang, yakni Adi Hariyanto, 17, Ridwan Alreno, 19, dan Tarik Edi Santoso, 24, yang kesemuanya merupakan warga Wonosobo.

Setibanya di lokasi kejadian, mobil oleh dan terjun ke parit. Kerasnya benturan menyebabkan tiga penumpang mobil pick up terluka.

Plt Ketua PMI Sragen Darmawan menuturkan, pihaknya menerima laporan terjadinya kecelakaan dari Call Center PSC 119 Sukowati sekitar pukul 04.02.

“Tim kami langsung menuju lokasi kejadian dan melakukan evakuasi terhadap para korban,” terangnya.

Salah satu kendala dalam proses evakuasi adalah adanya satu korban yang terjepit di dalam kabin mobil yang masuk ke parit.

Tim evakuasi dari PMI, dibantu oleh berbagai pihak seperti SPGDT, Polri, dan masyarakat, harus bekerja keras untuk mengeluarkan korban dari dalam kendaraan.

“Korban yang terjepit dalam kondisi sadar, namun mengalami luka yang cukup serius,” imbuh Darmawan.

Pihaknya harus berhati-hati dalam melakukan evakuasi agar tidak memperparah kondisi korban.

Setelah melalui proses evakuasi yang cukup menegangkan, akhirnya seluruh korban berhasil dikeluarkan dari dalam kendaraan dan dilarikan ke IGD RSU PKU Muhammadiyah Sragen untuk mendapatkan perawatan medis.

“Kejadian ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk selalu berhati-hati saat berkendara, Kami dari PMI akan selalu siap memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan, ” ujarnya. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *