Kurang Waspada, Mercy dan Nissan Terlibat Kecelakaan di Tol TMII

JAKARTA – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas Tol Jagorawi pada Jumat (03/10/2025) pagi. Dua kendaraan roda empat, yakni Mercedes Benz (Mercy) dan Nissan March, terlibat tabrakan di Km 5 arah Cawang. Peristiwa ini sempat memicu kemacetan cukup panjang, terutama di sekitar pintu Tol Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Kepala Induk Patroli Jalan Raya (PJR) Tol Jagorawi, Kompol Ahmad Jajuli, mengonfirmasi bahwa kecelakaan tersebut berlangsung sekitar pukul 08.25 WIB. Menurutnya, faktor utama insiden ini adalah kurangnya antisipasi pengemudi ketika salah satu kendaraan berpindah lajur secara mendadak.

“Faktor yang mempengaruhi karena kurang antisipasi,” ujar Jajuli.

Berdasarkan keterangan kepolisian, kecelakaan bermula saat kendaraan Nissan March yang dikendarai Muhammad Fiekry Ramadhan (30) melaju dari arah Cibubur. Saat memasuki ruas Tol TMII, mobil tersebut berpindah dari lajur 3 ke lajur 4 secara tiba-tiba.

Langkah itu tidak diantisipasi dengan baik oleh pengendara Mercy yang melaju di belakangnya. Akibatnya, tabrakan pun tak terhindarkan. “Lanjut datang kendaraan kedua (Mercy) kurang antisipasi lanjut menabrak kendaraan Nissan March,” jelas Jajuli.

Meski kedua kendaraan mengalami kerusakan, beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka serius dalam peristiwa ini. Polisi segera mengevakuasi kendaraan dari lokasi kejadian untuk mencegah kemacetan lebih parah. “Posisi akhir kendaraan pertama dan kedua normal menghadap utara di lajur 4,” tambahnya.

Insiden tersebut sempat membuat arus lalu lintas di ruas Tol TMII menuju Cawang tersendat. Kendaraan yang melintas di jalur tengah hingga kanan harus melambat karena dua lajur terhalang akibat tabrakan.

Jasa Marga selaku pengelola jalan tol mengonfirmasi adanya gangguan lalu lintas akibat kecelakaan tersebut. Melalui keterangan resminya, mereka menyebut kejadian ini terjadi di Km 05+900. “Kecelakaan_Jagorawi TMII KM 05+900 arah Cawang, melibatkan 2 kendaraan di lajur 3-4/tengah-kanan, dalam penanganan petugas,” tulis Jasa Marga.

Beruntung, penanganan kecelakaan berlangsung cepat. Pada pukul 09.11 WIB, evakuasi kendaraan selesai dilakukan, sehingga lalu lintas kembali normal. “Penanganan selesai,” demikian pernyataan Jasa Marga.

Kecelakaan di Tol Jagorawi ini kembali mengingatkan para pengendara akan pentingnya menjaga jarak aman dan selalu mengantisipasi pergerakan kendaraan lain. Pergantian lajur secara mendadak tanpa memperhatikan kondisi sekitar sangat berisiko memicu tabrakan beruntun, terlebih di jalur tol dengan kecepatan tinggi.

Polisi mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati dan mematuhi rambu lalu lintas. Dengan kewaspadaan dan disiplin berkendara, risiko kecelakaan dapat ditekan sehingga perjalanan tetap aman dan lancar. []

Siti Sholehah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *