Pasangan Dendi-Alif Jalani Tes Kesehatan: Siap Berkompetisi di Pilkada Kukar
TENGGARONG – Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Dendi Suryadi dan Alif Turiadi menjadi peserta ke tiga yang menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) AM Parikesit Tenggarong, Minggu (1/9/2024).
Tes kesehatan ini merupakan salah satu tahapan penting dalam rangkaian proses pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Tes kesehatan ini mencakup pemeriksaan fisik, psikologis, dan bebas narkotika, yang dilakukan oleh tim medis yang telah ditunjuk oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kukar.
Dendi, terlihat santai dan optimis menjalani setiap tahapan pemeriksaan.
“Ini adalah proses yang harus dilalui untuk memastikan bahwa kita siap secara fisik dan mental dalam menjalankan amanah jika terpilih nanti,” ujarnya.
Ketua KPU Kukar Rudi Gunawan menyampaikan, dengan berakhirnya tes kesehatan yang dilakukan Bapaslon Dendi-Alif hari itu maka berakhir pula tahapan tes kesehatan para Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Kukar untuk Pilkada serentak bulan November mendatang.
“Tiga bapaslon, sudah menyelesaikan seluruh tahapan rikkes, kita tinggal menunggu hasilnya dari tim RSUD AM Parikesit. Dan hasilnya nanti akan kita bacakan dalam rapat pleno,” ujarnya. *
Penulis : Anggi Triomi