Pemkab Kukar Tingkatkan Kewirausahaan Muda Lewat Pelatihan di Tahun 2025

KUTAI KARTANEGARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) terus berupaya memperkuat kompetensi generasi muda dengan mendorong pengembangan kewirausahaan.

Salah satu upaya konkret dilakukan melalui pelatihan kewirausahaan yang dilaksanakan di Ruang Serba Guna Dispora Kompleks Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, pada Selasa (18/02/2025).

Acara ini dibuka oleh Asisten II Sekkab Kukar, Ahyani Fadianur Diani, yang membacakan sambutan dari Bupati Kukar. Dalam sambutannya, Bupati Kukar mengungkapkan harapannya agar pelatihan ini dapat melahirkan wirausahawan muda yang mandiri, kreatif, dan inovatif.

“Dengan pelatihan ini, kami berharap peserta dapat mengembangkan usaha mereka sendiri. Mereka tidak hanya mencari pekerjaan, tetapi juga menciptakan lapangan pekerjaan baru. Selain itu, diharapkan kualitas dan kuantitas UMKM juga dapat meningkat,” kata Ahyani.

Lebih lanjut, program unggulan Pemkab Kukar, yaitu Terwujudnya Ekonomi Kreatif dan Berdaya Saing Melalui Kukar Idaman, menjadi dasar dari pelatihan ini.

Pemkab Kukar bertekad untuk memanfaatkan potensi lokal serta teknologi digital untuk menciptakan bisnis-bisnis kreatif yang mampu bersaing di pasar global.

Pemkab Kukar juga berkomitmen memberikan dukungan berkelanjutan bagi wirausahawan muda melalui pendampingan, akses permodalan, dan bimbingan agar mereka bisa berkembang dan bertahan dalam dunia usaha.

“Kami harap semakin banyak wirausahawan muda yang memulai usaha dan memberi dampak positif, seperti membuka lebih banyak peluang kerja, yang pada akhirnya dapat mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan di daerah ini,” tegas Ahyani.

Sementara itu, Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, menjelaskan bahwa peningkatan kualitas wirausahawan muda merupakan fokus utama Dispora Kukar.

Pelatihan ini adalah bagian dari Klinik Wirausaha Pemuda Mandiri (WPM) yang dilaksanakan selama empat hari, mulai 18 hingga 21 Februari 2025. Sebanyak 40 wirausahawan muda dari berbagai kecamatan di Kukar mengikuti kegiatan ini.

Aji Ali Husni juga menambahkan bahwa kegiatan kewirausahaan sangat berperan dalam mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan lapangan kerja.

Melalui pelatihan ini, para peserta akan mendapatkan wawasan tentang strategi bisnis, pemasaran, manajemen keuangan, serta cara mengembangkan ide bisnis berbasis teknologi sesuai dengan kebutuhan pasar.

“Semoga dengan pelatihan ini, para peserta bisa mengembangkan usaha yang tidak hanya adaptif dengan perkembangan zaman, tetapi juga mampu bersaing di pasar yang semakin kompetitif,” ungkapnya.

Acara pelatihan kewirausahaan ini juga dirangkai dengan pelantikan Dewan Pengurus Cabang Forum Kewirausahaan Pemuda dari beberapa kecamatan di Kukar, penandatanganan kerja sama antara empat OPD di Kukar (Dispora, Diskopukm, Disperindag, dan Dispar), serta pengalungan tanda peserta pelatihan sebagai simbol dimulainya perjalanan kewirausahaan mereka. []

Nistia Endah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *