Pengurus GNPK RI Kalbar Himbau Rayakan Natal dan Tahun Baru Sederhana

Ellysius Aidy, Ketua PW GNPK RI Kalbar. (Foto:Saidi Akbar)

PONTIANAK (beritaborneo.com)-Dipenghujung tahun 2019 PW Gerakan Nasional Pencegahan Korupsi  Repubik Indonesia (GNPK RI) Kalbar mengucapkan selamat hari raya Natal dan tahun baru 2020.

“Mengharapakan kepada Pengurus PD GNPK RI Kota dan Kabupaten di Propinsi Kalimantan Barat merayakannya dengan sederhana karena yang penting misa /Sembayang nya digereja dengan penuh suka cita,’’kata Ellysius Aidy, Ketua PW GNPK RI Kalbar, Senin (23/12) di kantornya.

Apa lagi menurut Ellysius Aidy, saat ini masih banyak masyarakat yang merayakan Natal dalam suasana banjir didaerah-daerah yang terkena bencana banjir.

“Kami atas nama Pimpinan dan Pengurus Wilayah GNPK RI Provinsi Kalimantan Barat mohon maaf andai kata dalam menjalankan tugas di tahun 2019 ada hal hal yang tidak berkenan di hati bapak dan ibu yang mana dalam tugas invistigasi sangat galak sebagai manusia ciptaan Tuhan yg tidak sempurnah mohon dimaafkan,’’pinta Ellysius Aidy.

Menurutnya, bagi oknum-oknum pejabat yang telah dilaporkan karena melanggar hukum mohon dibukakan pintu maaf , karena perintah undang-undang para oknum pelanggar hukum masuk buih.

“Jadi kan Natal tahun ini untuk mengintrospeksi diri, jauhkan perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri mau pun org lain, Karena kita bukanlah makhluk yang sempurna karena kesempurnaan adalah milik Tuhan,’’pungkasnya. (Saidi Akbar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *