Polresta Balikpapan Koordinasi dengan BMKG Antisipasi Bencana Selama Musim Hujan

BALIKPAPAN – Polresta Balikpapan terus melakukan koordinasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Ini mengantisipasi waspada hujan yang berpotensi tanah longsor, banjir, pohon tumbang dan bencana lainnya.

“Kami koordinasi dengan BMKG, agar jajaran siaga mengantisipasi bencana di musim penghujan dan liburan ini,” jelas Kasi Humas Polresta Balikpapan Ipda Sangidun, Selasa (28/1/2025).

Lokasi pengamanan, di antaranya tempat wisata pantai. Karena informasi dari BMKG, ada potensi air laut pasang mencapai lebih dua meter di perairan Balikpapan hingga akhir Januari.

Diharapkan masyarakat atau pun pengunjung pantai di Balikpapan, agar senantiasa waspada. Khususnya ketika bermain dan berenang di laut.

“Waspada dan saling mengawasi,” pintanya.

Diketahui, pengerahan ratusan personel dilakukan saat Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Anton Firmanto memimpin apel kesiapan jajarannya.

Menurutnya kerawanan kamtibmas yang mungkin timbul seiring dengan aktivitas masyarakat pada masa liburan. Satuan dilibatkan mulai Samapta, lalu lintas, intelkam, reserse umum dan reserse narkoba.

“Semua bergerak. Patroli baik berpakaian dinas maupun sipil. Patroli malam juga dilakukan di perumahan, objek vital, perkampungan, dan lainnya,” jelas Sangidun.

Antisipasi bencana tanah longsor dan banjir juga tak luput dari pengawasan. Anggota Samapta siap siaga dan selalu berkoordinasi dengan BPBD Balikpapan, Basarnas, dan relawan. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *