Proyek Peningkatan Jalan SPNG Nasional – Tiong Keranjik Masih Masa Pemeliharaan

PEMELIHARAAN : Salah satu bagian jalan yang sudah di cutting dalam masa pemeliharaan.(Foto : ril)

PONTIANAK, Prudensi.com – Proyek Peningkatan Jalan SPNG Nasional – Tiong Keranjik tepatnya di Kecamatan Belimbing, Kabupaten Melawi, Provinsi Kalimantan Barat saat ini masih masa pemeliharaan.

Proyek yang dibiayai pemerintah pusat melalui APBN pada 2023 tersebut nilai kontraknya Rp. 22.318.437.000,- (Dua puluh dua milyar tiga ratus delapan belas juta empat ratus tiga puluh tujuh juta rupiah) secara kualitas sudah terukur sesuai dengan spesifikasi yang diatur oleh undang-undang.

Menurut Muhammad Agung, PPK 2.2 Satker Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah II Provinsi Kalimantan Barat, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional mengatakan, saat ini memang masih dalam masa pemeliharaan.

“Kemarin saya dapat info sudah mau dikerjakan dan sudah dicutting-cutting, mungkin karena libur lebaran Idul Adha jadi pekerjanya belum pada balik,” ungkap Muhammad Agung, belum lama ini di Pontianak.

Diakuinya, beban kendaraan yang lewat juga Odol atau truk Over Dimension Over Loading, yakni kendaraan berat yang memiliki dimensi dan muatan berlebih sedikit banyak berpengaruh ke umur jalan.

“Insya Allah bagus lagi kalau sudah dikerjakan pemeliharaannya, beberapa lokasi yang sudah dicutting, akan segera diperbaiki,’’ ujar Muhammad Agung.

Dirinya juga menepis pemberitaan yang menyebut kualitas jalan yang dibuat tidak kuat, serta kondisinya tidak rata dan kontur jalannya sebagian seperti anak tangga. material menggunakan batu kerikil sungai pantai, bulatan, yang jelas ketebalan aspal sangat tipis.

“Pemberitaan tersebut sangat merugikan kami, apalagi tidak ada konfirmasi kepada pihak yang berkompeten,’’ pungkasnya. (ril)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *