PW GNPK RI Kalbar Apresiasi Kejati Kalbar Memproses Cepat Dugaan Kasus Korupsi

Ketua PW GNPK RI Kalbar, Ellysius Aidy.(Foto : Pribadi)

PONTIANAK, Prudensi.com-Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalimantan Barat, Edward Kaban disela-sela peringatan Hari Bhakti  Adhyaksa ke 64  tahun 2024 Senin, (22/7/2024) memberikan penjelasan melalui press release terkait dugaan kasus korupsi yang ditangani Kejati Kalbar sepanjang Januari-Juni 2024, yaitu lima kasus dugaan korupsi di Kalbar naik ke tahap penyidikan.

“Kami tidak merasa kaget karena seharusnya ada penetapan tersangka dari beberapa kasus yang diumumkan maklum semua kasus yang diumumkan kasus lama yang ditinggalkan oleh para pejabat Kejaksaan Tinggi Kalbar sebelumnya,’’ujar Ellysius Aidy Ketua PW GNPK RI Kalbar melalui releasnya, Senin (22/7/2024) yang diterima Prudensi.com.

Namun Ellysius Aidy memberikan apresiasi yang tinggi kepada Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalbar mengumumkannya, itu janji beliau beberapa minggu yang lalu kami sebagai masyarakat berharap kasus ini cepat diproses sehingga pekerjaan kejaksaan tinggi tidak menumpuk beberapa kasus yang masyarakat laporkan.

Masih menurut Ellysius Aidy, sesuai data pada PW GNPK RI Kalbar baru kasus ini yang menjadi atensi Kejaksaan Tinggi Kalbar, ini mungkin kasus sudah terlanjur viral sehingga mau tidak mau diumumkan. Kalau mau jujur sebenarnya berapa kasus yang masuk ke Kejaksaan Tinggi dan berapa kasus dalam tahap penyelidikan dan berapa kasus dalam tahap penyidikan sehingga masyarakat melapor tidak sia sia, masyarakat melapor karena masyarakat sadar hukum dan punya kepedulian terhadap daerah.

“Jangan sampai masyarakat melapor dibilang mencari-cari kesalahan orang lain, namun itu semua perintah undang-undang dalam rangka berpartisipasi dalam penegakan hukum dengan masuknya laporan dari masyarakat ke penegak hukum sebenarnya sangat membantu penegak hukum itu sendiri, dan mari kita kawal  proses  hukum ini, sehingga dapat ditetapkannya tersangka kalau pun tidak segera umumkan tidak ada tersangkanya jangan bertahun tahun masih dalam penyidikan terus dan kami ucapan selamat hari Bhakti Adhyaksa ke64 tahun 2024,’’pungkas Ellysius Aidy.(Saidi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *