Rumah Ketua Bawaslu Manado Diteror Dua Kali, Terjadi Pasca Pengawasan Sembako Ilegal

MANADO – Rumah Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Manado diteror orang tak dikenal.

Teror tersebut dilakukan selama dua hari berturut-turut. Yakni Tanggal 23 dan 24 November dini hari.

“Itu terjadi dua hari berturut-turut. Hari pertama tertangkap CCTV motor datang dari belakang, kemudian ke samping selanjutnya berhenti di depan rumah dan langsung balik. Itu tanggal 23 November,” ungkap Ketua Bawaslu Kota Manado, Brilliant Maengko kepada Manado Post, Minggu (24/11/2024).

Hari kedua 24 November dini hari, ada orang yang pakai senter lalu diarahkan ke rumah dan lari. Dan pada saat itu Ketua Bawaslu Manado tidak berada di rumah karena sementara pengawasan di lapangan.

“Istri saya sampaikan ada orang yang senter rumah. Tapi teman-teman dan keluarga di lorong langsung datang di rumah mengecek. Namun, sekitar 10 menit, teman-teman kembali pulang. Tak lama kemudian ada yang melempar batu di rumah. Nah, akhirnya teman-teman lorong kembali ke rumah saya dan lakukan penjagaan sampai pagi. Ini kejadian subuh” tutur Maengko.

Kejadian itu, kata Maengko, terjadi usai dua hari sebelumnya Bawaslu Manado bersama kepolisian melakukan pengawasan dan mendapatkan sekitar 8 ribu paket sembako di dua truk.

Namun Bawaslu Manado belum bisa ekspos temuan itu karena masih bersifat dugaan. Sebab tidak ada stiker atau bahan kampanye apapun.

“Tapi saat ini masih ada penelusuran siapa pendananya. Makanya belum dipublis.

Memang saya beranggapan penyebab (teror di rumah) bukan karena itu dan atau hanya ingin mencuri saja,” jelasnya.

Dia mengaku belum melakukan laporan ke aparat. Karena jangan sampai ada Cipta Kondisi yang sementara diciptakan.

“Jadi saat ini masih dijaga teman-teman dan saudara di lorong,” pungkasnya. []

Nur Quratul Nabila A

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *