SDN Sebaung 1 Suguhkan Teatrikal Kisah 10 November 1945
PROBOLINGGO-Koramil 0820/19 Gending bersama SDN Sebaung 1 berkolaborasi dalam Pentas Memperingati Hari Pahlawan 10 November 2023. Acara ini digelar di halaman Koramil Desa Sebaung Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo. Sabtu, 11/11/2023 pagi.
Hadir di lokasi Komandan Koramil 0820/19 Gending, Letda Infanteri Masdelan, Kapolsek Gending, Kepala Desa Sebaung, Korwil Disdikdaya Kecamatan Gending Wahyudi, Kepala Sekolah SDN Sebaung 1 Irawan MPd, Dewan Guru dan Staf SDN Sebaung serta 400 Siswa SDN Sebaung 1 yang tampil dalam berbagai kreasi seni, Tari Nusantara, Teatrikal, Paduan Suara, Karaoke dan Pembacaan Puisi.
Di awal acara Puisi perjuangan dibawakan oleh adik Nabila dari kelas 1b SDN Sebaung 1, selanjutnya dengan penuh percaya diri, Alya dari kelas 6a sebagai pemandu acara memberikan kesempatan Tari Glipang sebagai penampilan selanjutnya.
Dalam sambutannya Letda Infanteri Masdelan menyampaikan rasa bangganya kepada siswa SDN Sebaung 1 atas keberaniannya tampil outdoor atau diluar lingkungan sekolah.
“Ini satu-satunya satu-satunya yang pernah dilaksanakan, belum ada sejarahnya pentas memperingati 10 November yang dilaksanakan di kantor Koramil ini bisa menjadi sejarah di kabupaten Probolinggo bahkan di Indonesia”, ujarnya.
Letda Infanteri Masdelan kembali berpesan kepada siswa-siswi untuk meniru semangat para pahlawan dan menekankan jangan mudah putus asa dalam menghadapi apapun.
“Pahlawan telah mengeluarkan harta, tenaga, pikiran, bahkan sampai darah dalam memperjuangkan kemerdekaan, jangan takut karena TNI ada dari rakyat dan untuk rakyat”, tegasnya lagi.
Paduan suara membawakan lagu Surabaya dan Gugur Bunga menjadi pengisi sebelum Sambutan kepala sekolah Sebaung 1 Irawan MPd yang menceritakan sekelumit kisah perjuangan 10 Nopember di Surabaya.
“Kami mengambil kegiatan di Koramil ini adalah agar anak-anak memahami tujuan pentas 10 Nopember yaitu menanamkan semangat juang pantang menyerah para pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan dengan mengisinya dengan semangat belajar”, kata Irawan.
Selanjutnya Teatrikal kisah 10 Nopember 1945 dibawakan dengan apik oleh adik-adik kelas 5 SDN Sebaung 1 yang mengisahkan kedatangan sekutu yang diboncengi oleh Belanda, yang ingin kembali menguasai Indonesia, tetapi mendapat perlawanan dari pahlawan arek-arek Suroboyo dan sekitarnya.
Wahyudi SPd.MM Korwil Disdikdaya Kecamatan Gending menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas pelaksanaan acara ini karena bisa jadi yang pertama di Indonesia.
“Dalam acara luar biasa ini, dalam rangka memperingati hari pahlawan, seumur hidup saya baru kali ini ada pentas seni yang diadakan diluar sekolah yang berkolaborasi dengan Koramil, Ini untuk memupuk atau uji mental untuk tampil diluar kandang bagi anak-anak, agar memiliki spirit keberanian seperti para pejuang”, ujarnya.
“Juga menjadi pelajaran bagi guru yang lain bisa berkegiatan pembelajaran diluar sekolah outdoor, nanti dievaluasi juga manfaat untuk siswa, guru sekolah dan wali murid serta buat semuanya, jika dampaknya positif bisa dilanjutkan terus, endingnya adalah untuk siswa, semangat kepahlawanan tidak perlu pakai bambu runcing lagi, sekarang adalah memerangi kemiskinan dan kebodohan” katanya.
“Terima kasih kepada Koramil, para guru dan siswa”, pungkasnya.
Usai sambutan dari korwil beberapa penampilan siswa SDN Sebaung 1, lagu Pancasila Rumah Kita, pidato bahasa inggris, tari kreasi papua dan beberapa tarian kreatif lainnya menghiasi akhir acara yang di tutup dengan ramah tamah dengan dihibur nyanyian perjuangan dibawakan oleh para guru. (Misbahul)