Belum Ada Pembatalna Kedatangan Pwabowo

indexGawe besar jajaran pengurus Markas Cabang  Laskar Merah Putih (LMP) Balikpapan menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) tinggal 4 hari lagi. Puncak acara digelar Minggu (15/6) mendatang di Hotel Le Grendur.  “Persiapan muscab sudah mantap. Jajaran panitia sudah siap” ujar Pjs Ketua LMP Balikpapan Daniel Ringga, siang kemarin.

Dijelaskan kembali oleh Daniel, agenda utama Muscab adalah memilih jajaran pengurus LMP Balikpapan periode 2014-2019.  Sedangkan bursa kandidat  Ketua Markas Cabang Laskar Merah Putih Balikpapan sudah muncul. Diantaranya Daniel Rigan, H Yusuf Mustafa SH,  Ir Nelson,  Ir Rona Fortuna Siregar,  M Rustam dan H Rahmad.

 “Dalam musyawarah ini juga kami berharap nantinya ada pembelajaran bagi kader-kader LMP Kota Balikpapan. Pemahaman tentang apa arti semboyan LMP dan Ikrar LMP yang menjadi ruh dan nafas dalam melakukan segala aktivitas pergaulan sosial dan kemasyarakatan untuk memupuk dan memelihara semangat cinta tanah air, menjaga solidaritas sesama anak bangsa,” kata Daniel Rigan.

Sementara itu, Ketua Panitia, Ir Nelson Tarihoran mengatakan,  tamu utama yang diudang yakni Letjen TNI (Purn) Prabowo  Subianto, kemungkinan besar akan datang. Sebab, sampai saat ini belum ada pemberitahuan pembatalan kedatangan Capres nomor 1 tersebut. “Pak Prabowo kami undang, undangan sudah nyampe beliau.

Sampai saat ini belum ada pemberitahuan pembatalan kedatangan. Beliau kami undang bukan karena Capres. Beliau sebagai Pembina Pusat LMP,” tegas Nelson. Tokoh-tokoh nasional lainnya yang diudang  Mayjen TNI (Purn) H Mulya Setiawan SH MBA, Mayjen TNI (Purn) Asril Tanjung, Ketum Mabes Laskar Merah Putih H Adek Erfil Manurung SH. [] RedFj/BP