Berawal Pencari Rongsokan, Kemudian Juragan Besi Tua Hingga Jadi Kades

KADES : Kades

KADES : Ali Ibang Kades Asembagus, Kecamatan Kraksaan, Kabupatan Probolinggo berpose bersama staff desa seusai melaksanakan kegiatan (Foto : Misbahul)

PROBOLINGGO (Prudensi.com)-Kepala desa merupakan seseorang yang memimpin atau sering disebut dengan pimpinan dari pemerintah desa. Jabatan tersebut memiliki masa jabatan selama 6 tahun dan dapat diperpanjang untuk tiga kali di masa berikutnya.

Salah satunya ialah Ali Ibang, Kades Asembagus, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, yang terkenal dengan sebutan juragan rongsok dan besi tua, Sabtu (27/05).

Dalam kepemimpinan sebagai kepala Desa Asembagus, Kecamatan Kraksaan. Ada sosok yang tidak asing di lingkungan Desa Asembagus yang akrab dipanggil Ibang oleh orang- orang terdekatnya maupun warga setempat, yang selalu murah senyum dan santun kepada warganya terutama dalam pelayanan di kepemerintahan desa.

Ali Ibang Fansuri atau Ibang sudah dua periode menjabat sebagai Kepala Desa Asembagus, Kecamatan Kraksaan dan berbagai macam prestasi yang diperoleh sejak kepemimpinan beliau  sampai saat ini di desanya.

Sejak kepemimpinan Ali Ibang, Desa Asembagus  berstatus sebagai  Desa Mandiri yang berawal dari desa Maju  dan sekarang Desa Asembagus dalam proses menjadi Desa Brilian, yang mempunyai penduduk 3.254 jiwa.

Sebelum menjabat sebagai kepala desa Ali Ibang menekuni dunia besi tua, berawal dari pencari rongsokan  yang keliling ke desa-desa. Dengan penghasilan yang minim, kemudian sekitar tahun 1996 memulai karirnya sebagai pedagang besi tua. Di tahun 2009 Ali Ibang menekatkan dirinya untuk mendirikan CV. Yang bernama CV Empat Bersaudara. Sampai saat ini masih dikelola.  Ali Ibang juga pernah menjabat sebagai  ketua asosiasi besi tua Kabupaten Probolinggo di tahun 2006 sampai tahun 2014  (3 periode ).

Menurut salah satu Perangkat desa  (sekdes) Rofi’i “setiap hari Pak Kades Ali Ibang selalu aktif ngantor, setiap hari selalu memberi bimbingan kepada seluruh perangkat desa mengenai kinerja di pemerintahan desanya. Bahkan setiap minggu diadakan meeting tentang kekurangan dan Schedule seminggu ke depan sudah dibahasnya.

Begitu juga menurut warga desa Asembagus “Ahmad, mengungkapkan.” kalau kepala Desa Asembagus ini memang terkenal oleh warga sini, orangnya ramah dan bijak ketika mengambil keputusan jika warga ada permasalahan. Dan juga ketika naik sepeda atau mobil pak kades selalu pelan dan menyapa warga dengan santun mas. Saya sebagai warga Desa Asembagus sangat bangga mas punya pemimpin yang ramah seperti pak Ibang mas.

Masih kata Ahmad, “bahkan hampir setiap tiga kali dalam satu tahun memberikan shodaqoh berupa beras dari sellep yang di kellolanya untuk membantu warga,’’ujarnya.

Warga berharap Kades Ibang ke depannya bisa lebih sabar dan bijaksana dalam menyelesaikan satu masalah, semoga lebih maju lagi dan sehat selalu, karena sosok nya seperti beliau jarang ada mas, ungkap salah satu warga desa Asembagus .(Misbahul)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *