Catatan Tinta Emas Semester I TP-PKK Samarinda (2-Habis)

indexPrestasi nasional semakin akrab dengan TP-PKK Samarinda. Pada 22 Mei lalu, bersamaan puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) TP-PKK ke-42 di Jakarta, TP-PKK Samarinda berhasil menempati peringkat dua nasional. Yakni, dengan mendapatkan penghargaan Pakarti Utama II Kategori Kota Pelaksana Terbaik Pengelola Administrasi.

KEBERHASILAN TP-PKK Samarinda tentu tidak terlepas dukungan dari PKK Kecamatan Sungai Pinang dan Kelurahan Temindung Permai, karena objek penilaian adalah sekretariat PKK kota, kecamatan, dan kelurahan. Menurut Ketua TP-PKK Samarinda Puji Setyowati Jaang, Samarinda berada di peringkat dua setelah Jakarta yang meraih Pakarti Utama I.
“Alhamdulilah, dari enam kota yang masuk nominasi, Samarinda menjadi terbaik kedua,” tutur Puji bangga. Tidak hanya itu, Puji pada puncak peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXI-2014 di Lapangan Kodam V/Brawijaya Surabaya, Sabtu (14/6) besok, kembali akan menerima penghargaan Manggala Karya Kencana (MKK) dari Pemerintah RI.
Namun di balik ini semua, Puji menegaskan, bukan prestasi yang ingin dikejarnya, melainkan bagaimana mereka bisa komitmen menerapkan 10 program pokok PKK yang dibagi dalam empat pokja. “Muaranya bagaimana PKK selaku kepanjangan tangan dan mitra pemerintah bisa bersama-sama menyejahterakan warga Samarinda.

Diawali kesehatan, pendidikan, dan menjaga kelestarian lingkungan,” tutur Puji. Puji mengatakan, kiprah dan karya nyata TP-PKK merupakan dharma bakti pada masyarakat dan bangsa untuk mengisi pembangunan. Ketangguhan organisasi PKK selain berguna bagi masa depan juga dalam berbagai tantangan global.  [] RedFj/KP