Jama’ah Haji Asal Pontianak Tiba 28 Juli-2 Agustus 2022

HAJI : Dipastikan jama'ah haji asal Kota Pontianak akan tiba pada 28 Juli s/d 2 Agustus 2022

HAJI : Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, SH, M.Hum ketika melepas jama’ah haji asal Kota Pontianak beberapa waktu yang lalu.(Foto:Ist)

 

PONTIANAK (Beritaborneo.com)- Jika tidak ada halangan Insya Allah sebanyak 279 jemaah haji asal Kota Pontianak tiba di tanah air pekan depan. Kepulangan jamaah dimulai 28 Juli hingga 2 Agustus 2022.

Mirad, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pontianak mengatakan  kepulangan jamaah ke tanah air dibagi menjadi tiga kelompok terbang (kloter), yakni kloter 2, kloter 4 dan kloter 6.

“Sesuai jadwal, jamaah haji kota Pontianak berada di kloter 2 yakni 19 jemaah, kloter 4 sebanyak 258 jemaah, dan kloter 6 sebanyak 2 jemaah,” ujar Mir’ad, Rabu (20/7).

Kloter 2  ini, lanjut Mirad akan tiba di Pontianak pada 28 Juli 2022. Nantinya kedatangan jemaah haji akan disambut di Hotel Kapuas Palace. Setelah itu jemaah haji akan kembali ke rumah masing-masing.

“Jemaah tidak menginap, langsung kembali ke rumah masing-masing. Tetapi, di Batam jemaah menginap,” ulasnya.

Mirad menjelaskan, untuk kloter 4 akan tiba pada 30 Juli 2022. Sedangkan dua jemaah yang berada di kloter 6, akan tiba di Pontianak pada 3 Agustus 2022.

Mirad mengatakan, jemaah saat ini dalam kondisi sehat. Selama menunggu kepulangan ke tanah air, kata Mirad jamaah mengisi waktu dengan ibadah.

“Alhamdulillah jamaah haji Kota Pontianak dalam keadaan sehat. Jamaah haji mengisi waktu dengan ibadah di Masjidil Haram dan  melakukan ibadah umrah,” pungkasnya. (rac)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *