Jangan Mudah Terkecoh Aksi Kejahatan
Meskipun berbagai pelaku kejahatan yang meresahkan masyarakat sudah diringkus kepolisian, namun hal tersebut jangan menjadikan kita sebagai warga yang menyepelekan masalah keamana lingkungan. Pasalnya, kesempatan menjadi faktor utama seseorang menjadi pelaku kejahatan.
Hal ini disampaikan oleh Kapolsek Balikpapan Utara, AKP H Sarbini, kepada Balikpapan Pos. selain itu, pihaknya juga mengimbau untuk tidak terkecoh dengan adanya sebuah kejadian atau peristiwa yang ada di sekitar kita. Salah satu contoh kecilnya, ketika ada acara di lingkungan kita.
“Boleh saja membantu, tapi jangan melupakan keamanan dan kewaspadaan rumah serta diri kita sendiri. Tak jarang, moment-moment seperti ini bisa membuat kita tidak fokus. Sehingga, dijadikan celah bagi pelaku untuk beraksi,” tandas Kapolsek.
Selain itu, memasuki bulan Ramadhan ini. seperti pada tahun sebelumnya, akan banyak rumah yang ditinggal pergi dalam waktu lama. Ditambah lagi, pada jam-jam tertentu untuk yang beragama Muslim, akan berada cukup lama di rumah ibadah. Kedua hal tersebut, sangat rentan untuk dijadikan waktu yang tepat untuk beraksi.
Dan untuk mengatasi adanya aksi kejahatan tersebut, diharapkan agar dipastikan rumah dalam keadaan terkunci secara maksimal. Baik pintu maupun jendela yang ada, dan dari pihak kepolisian sendiri, akan melakukan patrol untuk mencegah pelaku beraksi.
“Yang pertama, pengamanan dari diri sendiri dulu. Kami akan membantunya dengan melakukan patrol secara rutin pada jam-jam rawan aksi kejahatan. Diharapkan, upaya prefentif ini bisa memberikan dampak positif bagi keamanan lingkungan,” ujar Sarbini.
Terkait penanganan rumah kosong sendiri, untuk mencegah terjadinya pencurian rumah kosong, pihaknya telah menginstruksikan bagi seluruh anggotanya untuk melakukan pemantauan terhadap rumah-rumah yang ditinggal mudik oleh pemiliknya.
Penanganan ini sendiri, membutuhkan kerja sama dari masyarakat. Rumah yang akan ditinggal pergi tersebut, bisa dilaporkan ke Mapolsek Balikapan Utara. Nantinya, laporan yang masuk akan dipetakan dan dijadikan titik pantau patrol.
“Hal ini kami lakukan, agar masyarakat selalu merasa aman dan nyaman dengan tindakan pencegahan yang kami lakukan. Diharapkan pula, upaya pencegahan ini membuahkan hasil yang baik bagi kepolisian dan masyarakat,” pungkas Kapolsek. [] RedFj/BP