Jangan Corat-Coret Seragam Sekolah

Kadisdik Imbau Siswa Tak Coret Seragam Sekolah

MELAWI – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Melawi, Syafarudin, mengimbau seluruh siswa setingkat SMA/MA dan SMK agar tidak melakukan aksi coret seragam saat merayakan kelulusan yang dijadwalkan pada 18 Mei mendatang.

Syafarudin juga berharap siswa tidak melakukan pawai kendaraan bermotor selepas pengumuman kelulusan.
“Baju seragam disarankan untuk dikumpulkan di sekolah dan hasil pengumpulan diberikan kepada siswa yang kurang mampu atau kepada calon siswa baru yang juga berasal dari keluarga tidak mampu. Dengan cara tersebut pakaian seragam bisa lebih bermanfaat baik bagi penerima,” ujarnya.

Syafarudin menyarankan siswa agar meluapkan kegembiraan kelulusan UN dilakukan dengan cara lain, seperti berkumpul di sekolah atau di tempat-tempat tertentu yang disukai oleh para siswa itu sendiri, tanpa menghilangkan luapan emosi kegembiraan itu sendiri.

“Meluapkan kegembiraan semasa remaja karena mereka lulus UN tentunya wajar dan sangat dimaklumi, namanya juga remaja. Namun tentunya tetap hal itu harus diarahkan agar tidak berlebihan dan tidak mengkhawatirkan orang tua mereka,” tandasnya. [] TBP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *