Ratusan Personel Polda Kaltim Raih Satya Lencana

Polisi Wanita

BALIKPAPAN – Ratusan personel dari Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Timur (Kaltim) meraih penghargaan Satya Lencana pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-69, Rabu (1/7) pagi. Sedang upacara peringatannya, yang digelar di di Lapangan Sekolah Polisi Negara Balikpapan, meski dirundung hujan, tetap berlangsung hikmat.

Dalam upacara hari jadi Bhayangkara ke-69, Kapolda Kaltim Irjen Pol Drs Andayono bertindak sebagai inspektur upacara, Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Subnedih, SH sebagai penanggung jawab upacara dan Danyon Kompol Agus, SIK bertindak sebagai perwira upacara

Semangat untuk meningkatkan profesionalisme dan soliditas terpancar jelas dengan sikap tegas para pelayan masyarakat yang selalu siap untuk memberikan rasa aman dan nyaman dimanapun berada.

Peringatan Hari Bhayangkara ke-69 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2015, merupakan salah satu momen penting untuk seluruh jajaran kepolisian di Indonesia. Begitu halnya di Kaltim yang diperingati dengan pelaksanaan upacara di lapangan Sekolah Polisi Negara Brimob Balikpapan.

Kapolda Kaltim Andayono menyebutkan, ada beberapa rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan dalam peringatan Hari Bhayangkara seperti bhakti sosial, bhakti kesehatan dan juga upacara tabur bunga di taman makam pahlawan sebagai bentuk rasa syukur atas kinerja kepolisian bersama dengan masyarakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan di Kaltim.

Selain itu, pada kesempatan Selasa (30/6) sore, Andayono juga melantik 539 anggota yang sekiranya menjadi hadiah pada kesempatan Hari Bhayangkara ke-69 di Kaltim.

“Alhamdullilah ada banyak anggota yang dianugerahi kenaikan pangkat oleh negara. Ini menjadi suatu kebanggan saya dan kebanggaan yang bersangkutan, para anggota Polri yang naik pangkat,” ucap Andayono.

Dua berharap, peringatan Hari Bhayangkara ini dapat menjadi penghargaan bagi pendiri-pendiri Bhayangkara di negeri ini. “Dan kita sebagai penerus dapat melanjutkan soliditas dan profesionalisme untuk mendukung pembangunan nasional,” tuturnya.

Dalam upacara ini, Sebanyak 724 personil Polda Kaltim menerima penghargaan Satya Lencana. Mereka yang mengabdi lebih dari delapan tahun mendapatkan penghargaan. Di antara mereka adalah Kompol Sisyono, menerima penghargaan Satya Lencana Nararya. Kompol Siswanto Raharjo menerima Satya Lencana untuk masa pengabdian 24 tahun. Lalu Iptu Kusti Winarsih menerima Satya Lencana untuk pengabdian selama 16 tahun dan Briptu Daniel Yuda menerima Satya Lencana untuk 8 tahun.

Dan 74 anggota polisi yang akan mengakhiri masa tugasnya di kepolisian, satu orang berpangkat jenderal, satu berpangkat melati tiga, empat berpangkat AKBP, tiga anggota polisi perpangkat Kompol, empat berpangkat AKP dan 61 polisi berpangkat Bintara.

Anggota Polisi yang mengakhiri masa tugasnya di antaranya Kombes Pol Suryadi yang bertugas sebagai Staf Binmas, Kepala Pelayanan Masyarakat AKBP Drs Supriyanto, Kasubbid Pid AKBP H Margono, Staf Brimob AKP Muhamad Bakri. [] Irwanto Sianturi

Lama pengabdian dan jumlah penerima penghargaan Satya Lencana
– 32 tahun : 9 personil
– 24 tahun : 177 personil
– 16 tahun : 162 personil
– 8 tahun : 278 personil
– Penghargaan Bintang Bhayangkara Nararya sebanyak 98 personil

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *