Wakil Bupati Lepas Menteri Utama Sultan yang Wafat
Menteri Utama Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Haji Aji Abdul Rahim bergelar Aji Pangeran Ratu Kesuma, wafat pada Senin (2/6) di RSUD AWS Samarinda dalam usia 79 tahun. Jasad almarhum dikebumikan Selasa (3/6) siang di Kompleks Pemakaman Kesultanan di Tenggarong. Sebelum diantar ke peristirahatan terakhir, almarhum disemayamkan di rumah duka.
Setelah dimandikan, jasad disalatkan dengan imam salat jenazah Ketua MUI Kaltim Hamri Has, diikuti makmum para kerabat, juga tampak Wabup Kukar Ghufron Yusuf. Semasa hidup, selain dipercaya menjadi tangan kanan Sultan H Aji M Salehuddin II, Aji Abdul Rahim pernah menjabat Asisten IV Sekprov Kaltim dan beberapa jabatan kunci di Pemprov.
Selain di pemerintahan, almarhum pernah menjadi ketua berbagai cabang olahraga serta Ketua Pengurus Pramuka Kaltim. Kepergiannya meninggalkan seorang istri, yakni Hj Aji Juwita Kirana dan empat putra dan putri, juga sembilan cucu. Wakil kerabat dalam sambutan saat pelepasan jasad, Aji Muhammad, mengakui jika kepergian almarhum membuat kerabat merasa kehilangan sangat dalam dan berarti.
Selama hidup, almarhum merupakan tempat rujukan dalam menghadapi permasalahan keluarga. Hal senada juga disampaikan Wabup Kukar HM Ghufron Yusuf. Almarhum sangat berjasa dalam melestarikan nilai-nilai seni budaya dan adat istiadat leluhur kesultanan maupun masyarakat Kutai Kartanegara.
“Semoga amal ibadah almarhum diterima Allah SWT,” katanya kemudian diamini. Aji Abdul Rahim meninggal akibat penyakit yang telah lama dideritanya. Sempat dirawat intensif beberapa jam di RSUD AWS Samarinda, namun pada Senin, sekitar pukul 24.00 Wita, almarhum mengembuskan nafas terakhir. [] RedFj/KP