Ini Himbauan Transmart Carrefour Seputar Masalah Parkir

Satria Hamid, Corporate Comunications GM Transmart Carrefour (Foto:Istimewa)

PONTIANAK-Setelah mendapat teguran dari Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, managemen Transmart Carrefour Kubu Raya, memberikan tanggapannya seputar pengeloaan perparkiran di area pertokoan Transmart yang dinilai tidak sungguh-sungguh mengatur masalah parkir.

Menurut Satria Hamid, Corporate Communications GM Transmart Carrefour, pihaknya senantiasa bekerjasama secara intens dengan Dinas Perhubungan Kubu Raya da Dirlantas Polda Kalbar untuk mengurai kemacetan.

“Termasuk membuat kantung parkir tambahan dan menghimbau masyarakat untuk parkir di dalam dan jangan parkir di badan jalan,’’kata Satria Hamid, Rabu (14/3) kepada wartawan Berita Borneo.

Tanggapan dari Satria Hamid tersebut sebagai respon positif atas teguran yang disampaikan Bupati Kubu Raya, H. Rusman Ali, SH beberapa waktu yang lalu dimuat di media online Berita Borneo, edisi Selasa (13/3).

Seperti diketahui, dalam ucapannya Bupati Kubu Raya H. Rusman Ali mengancam jika dalam beberapa waktu kedepan kondisi arus lalu lintas di sekitar Tranasmart masih macet disebabkan belum tertibnya penataan parkir, tidak segan-segan untuk kembali memanggil dan mengingatkan managemen Transmart.(Rachmat Effendi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *