Pemilih Pilpres Menggelembung

Komisioner KPU Balikpapan Noor Thoha melalui Sekretaris KPU Balikpapan Rahman Basri, mengatakan DPT pilpres didapatkan dari pembaruan daftar pemilih sementara hasil perbaikan (DPSHP), yang dilakukan pencocokan dan penelitian (coklit) oleh 34 panitia pemungutan suara (PPS) di Balikpapan. Lalu diserahkan kepada enam tim panitia pemilihan kecamatan (PPK), untuk selanjutnya ditetapkan KPU. “Penetapan dilakukan kemarin (Senin, 9/6) di Hotel Blue Sky,” ucapnya.
Dikatakan, DPSHP adalah akumulasi data uang diambil dari daftar pemilih tetap (DPT), daftar pemilih tambahan (DPTb), daftar pemilih khusus (DPK), dan daftar pemilih khusus tambahan (DPKTb).
Selanjutnya data tersebut, digabung dengan data tambahan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) kabupaten/kota dengan model A. Berupa data pemilih pemula pada 9 Juli mendatang telah memenuhi syarat sebagai pemilih atau termasuk pemilih pemula.
“Dari tambahan 8.108 pemilih baru di DPT, 7 ribu orang di antaranya adalah pemilih pemula, yang berusia 17 tahun saat pemilu presiden dilaksanakan,” ucap pria berkumis itu. [] RedFj/KP