Peserta Binaan Dispora Kukar Dikirim ke Pelatihan Olahraga dan TOT Kewirausahaan Pemuda

KUTAI KARTANEGARA – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mengirimkan peserta pada pelatihan Industri Olahraga ke Boyolali, Jawa Tengah, dan Training of Trainers (TOT) Kewirausahaan Pemuda ke Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Peserta tersebut merupakan binaan Dispora Kukar. Para peserta dilepas secara resmi oleh Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten (Setkab) Kutai Kartanegara (Kukar) Akhmad Taufik Hidayat, pada hari Senin, 23 Oktober 2023 di Ruang Serbaguna Kantor Bupati, Tenggarong.

Dalam sambutan Bupati Kukar, Edi Damansyah yang disampaikan oleh Akhmad Taufik Hidayat, menyambut baik pelatihan tersebut sebagai bagian dari Program Kukar Idaman yang bertujuan untuk memperkuat potensi generasi milenial di Kukar.

“Kami berharap bahwa pelatihan ini dapat menciptakan Sumber Daya Manusia yang memiliki keterampilan yang handal, serta memberikan peluang kerja yang berharga bagi peserta,” ucap Taufik.

Dalam upaya mengembangkan SDM, Bupati menekankan pentingnya peran aktif masyarakat Kutai Kartanegara dalam proses pembangunan, bukan hanya sebagai penonton tetapi juga sebagai pelaku yang turut merasakan kemajuan pembangunan.

Sementara Kepala Dispora, Aji Ali Husni, mengungkapkan bahwa Dispora Kukar terus mendorong para pegiat olahraga untuk dapat berdikari terutama dalam hal ini mengembangkan dan memajukan industri olahraga Kutai Kartanegara.

Dengan potensi alam yang kaya, termasuk perbukitan yang indah, pantai yang menarik, transportasi yang baik, serta beragam destinasi wisata dan kuliner, Dispora melihat peluang besar bagi industri olahraga dan kewirausahaan untuk menggali potensi daerah yang menjanjikan, termasuk dalam sektor kerajinan dan UMKM.

“Kami berharap, upaya ini dapat meningkatkan perekonomian dan memperkuat pengembangan daerah secara keseluruhan,” tutupnya.

Penulis: Suryono | Penyunting: Aji Utami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *