POM Kalbar Klarifikasi Insiden Salah Paham Dengan Wartawan

KLARIFIKASI : Pengurus POM Kalbar berfoto bersama dengan awak media usai acara klarifikasi insiden salah paham di gedung DPRD Kalbar beberapa waktu yang lalu. (Foto : Lisa)

PONTIANAK (beritaborneo.com)-Persatuan Orang Melayu (POM) Kalimantan Barat melaksanakan silaturahmi dan sinergitas kepada awak media pada hari Kamis (19/11) bertempat di Meet Up Cafe Pontianak.

Diadakannya kegiatan ini dimaksudkan untuk mengklarifikasi adanya kesalahpahaman yang terjadi antara salah satu anggota POM dan awak media pada saat aksi di gedung DPRD Kalbar beberapa waktu lalu.

Ketua Umum POM Kalbar mengungkapkan bahwa kejadian tersebut merupakan murni kesalahpahaman antara peserta aksi dan awak media.

“Memang kejadian tersebut terjadi saat aksi beberapa waktu lalu, dan anggota kami hanya salah paham dengan teman-teman media, sehingga kami berinisiatif untuk mengklarifikasi permasalahan ini sekaligus menyampaikan permohonan maaf jika ada hal hal yang kurang berkenan di hati kawan2 media” jelas Agus Setiadi.

Agus menambahkan dengan adanya silaturahmi dan sinergitas ini, diharapkan mampu mempererat kembali tali silaturahmi antara ormas POM dan awak media.

“Mudah-mudahan dengan adanya silaturahmi ini, semua kembali seperti sedia kala. Dan teman-teman media pun tak berkecil hati atas kejadian kemarin” jelasnya.

Disisi lain, awak media yang menghadiri acara tersebut menyatakan tak mempersalahkan serta sudah memaklumi kejadian tersebut. Pada kesempatan ini juga disampaikan bahwa POM akan menggelar kegiatan Festival Kampong Sungai Kapuas yg bertujuan mengangkat kembali budaya masyarakat di tepian kapuas. Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual dan ada juga di lapangan tapi tetap dibatasi dan sesuai protoko pencegahan Covid19, ujar Edy Setiawan, Ketua panitia yang juga Sekjen POM Kalbar.(Lisa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *